Sepak bola nasional

Menpora: Presiden Jokowi Ingin Indonesia Co-Host Piala Dunia 2034

Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo mengungkapkan keinginan Presiden Jokowi pada bidding tuan rumah Piala Dunia 2034 nanti sebagai co host

Featured-Image
Menteri Dito Ariotedjo bersama dengan Saykoji saat hadir di Kemenpora

bakabar.com, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo mengungkapkan keinginan Presiden Jokowi pada bidding tuan rumah Piala Dunia 2034 sebagai co-host. 

Perihal posisi Indonesia tersebut disampaikan oleh Menpora Dito setelah menggelar press conference peluncuran digital campaign di Kantor Kemenpora, Selasa (17/10). 

"Sedang diikuti terus perkembangannya, dari bapak Presiden sendiri yang diinginkan sebagai co host," kata Menpora Dito.

Dalam proses perkembangan bidding Piala Dunia 2034, Dito menjelaskan saat ini Indonesia telah menjalin komunikasi ke berbagai negara Asean dan menegaskan keinginan Indonesia menjadi co host. 

Baca Juga: Cara PSSI Penuhi Target Penonton dari FIFA di Piala Dunia U-17 2023

"Ya saya sudah sampaikan kepada negara yang telah memberikan dukungan, posisinya Indonesia ingin menjadi co host," jelas Dito. 

Sebelumnya Ketua Umum PSSI, Erick Thohir juga telah menyampaikan perihal rencana bidding Piala Dunia 2034 sebagai tuan rumah dengan menggandeng Australia. Namun Dito juga menyampaikan adanya komunikasi yang sudah terjalin dengan Arab Saudi. 

"Hingga saat ini sudah ada komunikasi yang terjalin dari berbagai negara seperti Australia dan Arab Saudi kita juga sudah perjelas keinginan bapak Presiden" kata Dito beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Erick Thohir Pastikan Indonesia Bidding Tuan Rumah Piala Dunia 2034

Secara garis luas, Menpora tidak menjelaskan potensi besar negara mana yang akan bekerjasama oleh Indonesia nanti. 

Namun Dito telah menegaskan posisi co host sebagai tujuan bidding Piala Dunia 2034. Hingga saat ini proses panjang bidding Piala Dunia terus diupayakan. 

Dalam waktu dekat selaku Menpora Dito Ariotedjo juga akan mengunjungi Arab Saudi bersama Presiden Jokowi untuk membahas hal tersebut lebih lanjut. 

Editor
Komentar
Banner
Banner