Borneo Hits

Melamar ke DPD PAN Banjarbaru, Andoko Abdi Siap Bantu Partai Koalisi di Pilgub 2024

Bakal calon kepala daerah (Bacada) Kota Banjarbaru, Andoko Abdi menyerahkan berkas pendaftaran ke DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Banjarbaru

Featured-Image
Andoko Abdi menyerahkan formulir pendaftaran bakal calon wali kota ke DPD PAN Banjarbaru. Foto: bakabar.com/Fida

bakabar.com, BANJARBARU - Tidak sekadar melamar, Andoko Abdi juga memberikan komitmen ketika mendaftarkan diri sebagai bakal calon wali kota ke DPD PAN Banjarbaru.

Andoko yang diketahui kader Partai Demokrat, menyerahkan langsung berkas pendaftaran, Minggu (26/5) siang. Berkas ini langsung diterima Emi Lasari selalu Ketua DPD PAN Banjarbaru. 

Ternyata selain menyerahkan berkas pendaftaran, momentum itu juga menjadi menjadi sarana komunikasi politik, mengingat DPD Partai Demokrat dan DPW PAN Kalimantan Selatan tergabung dalam koalisi.

"Koalisi DPD Demokrat dengan DPW PAN Kalsel merupakan hal bagus untuk menciptakan koalisi yang sama di Banjarbaru," ungkap Andoko Abdi.

"Sebagai seorang kader partai, tentu saya siap memenangkan tujuan dari koalisi tersebut," tegasnya.

Ketua DPC Partai Demokrat Banjarbaru, Said Subari, juga mengungkapkan harapan dapat berkoalisi dengan DPD PAN Banjarbaru. Di sisi lain, Abdi sudah mendaftarkan diri ke Partai Golkar, PKS, Partai Nasdem dan PKB.

"Kalau soal ending, tentu kami akan berdiskusi dulu. Demikian pula terkait pasangan di Pilkada 2024. Kami akan berkomunikasi dengan semua calon," jelas Said.

Sementara Emi Lasari mengapresiasi langkah Abdi yang notabene anak muda, tetapi memiliki keberanian maju dalam Pilkada 2024. Terlebih Abdi juga berkomitmen memenangkan H Muhidin yang diusung PAN di Pilgub Kalsel 2024.

"Komitmen itu menjadi salah satu pertimbangan kami untuk menentukan dukungan. Selebihnya adalah hasil survei elektabilitas dan kesiapan bertarung di pilkada," tutup Emi.

Editor


Komentar
Banner
Banner