Politik

Mardani Ingin Tanah Bumbu Dipimpin Putra-Putri Asli Daerah

apahabar.com, BATULICIN – Mardani H Maming ingin ke depannya pemimpin di Kabupaten Tanah Bumbu diisi oleh…

Featured-Image
Ketua Tim Pemenangan SHM-MAR, Mardani H Maming saat berorasi di hadapan warga. Foto-apahabar.com/Syahriadi.

bakabar.com, BATULICIN – Mardani H Maming ingin ke depannya pemimpin di Kabupaten Tanah Bumbu diisi oleh putra dan putri asli daerah.

“Saya ingin nanti anak-anak kita yang sekarang ini memimpin dan membangun Tanah Bumbu,” ucap Mardani H Maming saat ikut berkampanye di Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Simpang Empat, Jumat (30/10).

Ketua tim pemenangan calon bupati dan wakil bupati pasangan nomor urut 1, Syafruddin H Maming dan Muhammad Alpiya Rakhman (SHM-MAR) itu optimistis semua itu akan tercapai.

“Melalui program beasiswa 1.000 sarjana oleh pasangan SHM-MAR kita akan mencetak putra putri Tanah Bumbu yang berkualitas,” ucapnya.

Mardani berharap dalam 10 tahun ke depan jabatan petinggi-petinggi di Bumi Bersujud diisi oleh anak-anak muda Tanah Bumbu yang berkualitas.

“Saya ingin dan melihat 10 tahun ke depan jabatan petinggi-petinggi di Tanah Bumbu nantinya dipimpin oleh orang asli Tanah Bumbu. Seperti bupati, kapolres, dandim, maupun jabatan petinggi lainnya,” harapnya di hadapan warga.

Warga menyambut keinginan Mardani itu dengan tepuk tangan dan penuh harapan.

“Kami ingin anak kami bisa menjadi pemimpin seperti beliau. Program pendidikan dan kuliah gratis dari SHM-MAR pas untuk anak-anak kami nanti jika beliau terpilih,” ucap warga.
Warga pun siap memenangkan dan memilih pasangan SHM-MAR yang diyakininya dapat memberikan kontribusi kemajuan daerah.

“Kami siap memenangkan SHM-MAR, kami ingin sejahtera dengan program beliau yang sudah dibuktikan Pak Mardani waktu menjabat bupati sebelumnya,” pungkas warga.

Komentar
Banner
Banner