Skandal Firli Bahuri

MAKI Tantang Firli Bahuri Datang Sidang Etik KPK

Masyarakat Antikorupsi Indonesia (MAKI) memenuhi panggilan Dewas KPK, Jumat (22/12). Menjadi saksi dalam sidang etik Firli Bahuri.

Featured-Image
Firli Bahuri jumpa pers di Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (19/12/2023) malam. Foto: apahabar.com/Mae Manah

bakabar.com, JAKARTA - Masyarakat Antikorupsi Indonesia (MAKI) memenuhi panggilan Dewas KPK, Jumat (22/12). Menjadi saksi dalam sidang etik Firli Bahuri.

Dalam sidang etik ini, yang paling ditunggu adalah Firli Bahuri. Koordinator MAKI Boyamin Saiman ingin berhadapan dengan Ketua KPK nonaktif itu.

"MAKI berharap Firli tetap datang. Karena saya akan konfirmasi beberapa foto pertemuan Firli termasuk dengan sosok orang Surabaya," katanya.

Baca Juga: Firli Bahuri Diam-Diam Temui Dewas KPK

Untuk diketahui. Sidang etik Firli Bahuri kembali digelar di KPK. Ini adalah persidangan ketiga.

Dalam dua sidang sebelumnya, Firli mangkir. Namun, Kamis (21/12) sore ia tetap datang ke KPK. Tapi setelah persidangan selesai.

Kedatangannya hanya untuk bertemu Dewas KPK. Ia menyampaikan mundur dari lembaga pemberantas korupsi itu.

Editor


Komentar
Banner
Banner