Politik

Maju Pilbup Banjar, Saidi-Habib Mendaftar ke KPU Berjalan Kaki di Tengah Hujan

apahabar.com, MARTAPURA – Di tengah hujan, pasangan calon Pilbup Banjar, H Saidi Manayur-Habib Idrus Al-Habsy mendaftar…

Featured-Image
Di tengah hujan, pasangan H Saidi Mansyur-Habib Idrus Alhabsy menuju KPU Banjar berjalan kaki untuk mendaftar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Banjar, Jumat (4/9) siang. Foto-apahabar.com/hendralianor

bakabar.com, MARTAPURA – Di tengah hujan, pasangan calon Pilbup Banjar, H Saidi Manayur-Habib Idrus Al-Habsy mendaftar ke KPU Kabupaten Banjar, Jumat (4/9) pukul 14.30.

Salawat dan tebuhan terbang mengiringi perjalanan kaki dari posko pemenangan dari PKB, Saidi-Habib diiringi relawan dan tim pemenangan MANIS (Maju, Mandiri, Agamis).

Sementara lebih seratus aparat gabungan polisi, TNI, dan Dishub turut mengamankan jalannya prosesi pendaftaran.

“Alhamdulillah hari ini mendaftar sekaligus menyerahkan berkas. Semoga tidak ada kekurangan, dan tinggal menunggu hasil KPU. Insya Allah kelengkapan sudah baik,” ujar Saidi Mansyur usai menyerahkan berkas.

Saidi yang masih jabat Wakil Bupati Banjar ini menuturkan, tim pemenangannya sudah solid untuk memenangkan Pilkada Serentak 2020.

“Sejak turunnya SK DPP semua dari tiga partai berkumpul. Insya Allah tim sudah solid sampai ke bawah,” katanya.

Ia berharap, Pilkada di tengah pandemi ini berjalan dengan lancar. “Saya juga berharap penyelengaraan pemilu dan stakeholder menjaga netralitas. Kami pun koperatif apapun hasilnya nanti,” imbuhnya.

Sementara Ketua KPU Banjar, Muhaimin mengatakan setelah berkas diperiksa yang disaksikan Bawaslu Banjar dan tim paslon, berkas dinyatakan dapat diterima.

“Tadi sudah kita keluarkan berita acara, jadi berkas pasangan Saidi Mansyur-Habib Idrus dinyatakan diterima,” jelas Muhaimin.

Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner