liga 1

Menpora Beber Alasan Liga 1 Lanjut: Demi Timnas Indonesia

Menpora Zainudin Amali mengungkapkan kompetisi Liga 1 kembali bergulir karena dibutuhkan untuk Timnas Indonesia

Featured-Image
Menpora Zainudin Amali jelaskan alasan Liga 1 kembali bergulir (Foto: apahabar.com/ Farhan)

bakabar.com, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali mengungkapkan pentingnya kompetisi Liga 1 kembali dilanjutkan karena untuk dibutuhkan Timnas Indonesia.

“Kompetisi ini sangat dibutuhkan oleh tim nasional kita karena kita tahu bahwa kita sebentar lagi akan menghadapi AFF, kita akan main di Piala AFF,” ujar Menpora saat konfrensi pers di Kantor Kemenko Polhukam, Senin (5/12).

Ia juga menambahkan, bergulirnya kompetisi sepak bola tanah air ini sangat penting bagi Indonesia untuk persiapan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 yang akan digelar di tanah air pada 2023 mendatang.

Selain itu, pria kelahiran Gorontalo ini mengungkapkan kembali bergulirnya kompetisi Liga 1 sangat dibutuhkan bagi timnas Indonesia untuk persiapan di dua turnamen yang akan dijalani oleh skuad Garuda.

Baca Juga: Liga 1 Dilanjutkan, Tiga Tim Kompak Raih Kemenangan di Laga Perdana

Terlebih, ia menilai tidak adanya kompetisi membuat para pemain timnas Indonesia kini hanya bisa menjalani pelatihan yang dipimpin oleh Shin Tae-yong.

Menurutnya tidak mungkin apabila para pemain timnas tidak diuji coba melalui kompetisi yang berjalan.

“Tidak mungkin meraka akan jalan dengan latihan terus menerus, di situlah dibutuhkan kompetisi dan mereka mendapatkan atmosfer berkompetisi selayaknya kompetisi secara benar,” jelasnya.

Faktor inilah yang menurutnya menjadi salah satu pertimbangan pemerintah untuk kembali mengizinkan kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 kembali bergulir.

Baca Juga: Menang 3-2 dari Persita, Bali United Naik ke Peringkat Dua Klasemen Liga 1

Meski sudah berikan izin, Menpora menambahkan kalau nantinya pemerintah akan terus melalukan evaluasi untuk menemukan format kompetisi yang tepat.

“Dalam perjalanannya tentu aka nada evaluasi-evaluasi yang dilakukan pemerintah dan pihak Polri akan menentukan seperti apa formatnya. Jadi sekarang yang penting kita dukung dulu kemudian kita akan evaluasi,” tuturnya.

Sebagaimana diketahui, kompetisi sepak bola Indonesia telah resmi bergulir kembali pada Senin (5/12), yang digelar secara terpusat di Jawa Tengah dan Yogyakara.

Dalam kelanjutan kompetisi Liga 1 musim 2022/2023, pemerintah mengizinkan Liga kembali bergulir tanpa adanya penonton yang hadir di Stadion sampai dengan sisa paruh musim pertama berakhir 24 Desember mendatang.

Editor


Komentar
Banner
Banner