bakabar.com, JAKARTA - Timnas Indonesia U-24 menghadapi Uzbekistan berlanjut ke babak tambahan usai bermain imbang di waktu normal pada pertandingan babak 16 besar Asian Games 2022.
Bertanding di Shangcheng Sports Centre Stadium, Hangzhou, Kamis (28/9), kedua tim bermain imbang 0-0 di waktu normal.
Perpanjangan waktu, Uzbekistan masih mendominasi jalannya bola di pertandingan itu.
Baca Juga: Indonesia vs Uzbekistan Imbang Tanpa Gol di Babak Pertama
Bahkan baru berjalan dua menit, tim berjuluk Serigala Putih ini mampu memecah kebuntuan setelah Sherzod Esanov menciptakan gol setelah memanfaatkan umpan dari tendangan sudut.
Gol tersebut membuat Uzbekistan semakin bersemangat untuk memperbesar kedudukan.
tendangan Khusain Norchaev hampir membuat Uzbekistan menambah keunggulan jika tendangan kerasnya dari pinggir tak dipatahkan kiper Indonesia Ernando Ari. Di babak tambahan pertama, skor pun berakhir 1-0,
Meski Uzbekistan tetap menekan pertahanan Indonesia awal babak tambahan kedua, Indonesia sempat mengejutkan lawannya itu.
Saat pertandingan berjalan lima menit, skuat Garuda Muda berhasil mengejutkan Uzbekistan setelah Ramadhan Sananta mencetak gol melalui sundulan.
Baca Juga: Indonesia vs Uzbekistan Imbang, Lanjut ke Perpanjangan Waktu
Sayang, gol tersebut langsung dianulir wasit dikarenakan penyerang Persis Solo itu sudah berada dalam posisi offside.
Ketidakberuntungan Indonesia pun kembali berlanjut. Pada menit ke-113, skuat Garuda Muda harus bermain dengan 10 pemain setelah Hugo Samir mendapatkan kartu merah yang dinilai wasit memukul perut pemain Uzbekistan Makhmudjon Makhamadjonov.
Kondisi itu membuat sang lawan berjuluk Serigala Putih bermain lebih leluasa menggempur pertahanan Indonesia.
Baca Juga:Susunan Pemain Indonesia vs Uzbekistan: Ramadhan Sananta Starter
Hasilnya, Sherzod Esanov berhasil menciptakan gol keduanya untuk menggandakan keunggulan Uzbekistan atas Indonesia di menit 120.
Gol tersebut tercipta setelah mendapatkan umpan dari Yuldoshev Ibrokhimkhalil dari sisi kanan pertahanan Indonesia.
Hingga pertandingan berakhir Indonesia tetap gagal mencetak gol dan terpaksa menyerah 0-2 dari Uzbekistan di pertandingan itu.
Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia vs Uzbekistan di Asian Games 2022
Dengan hasil Indonesia harus puas hanya bisa melangkah sampai babak 16 besar di Asian Games 2022.
Pencapaian ini sekaligus mengulang prestasi yang didapatkan saat tampil di Asian Games 2018 Jakarta-Palemang. Ketika itu, Garuda Muda takluk dari Uni Emirat Arab di 16 besar.