Wuling Bingo

Lebih Murah dari Air Ev, Wuling Bingo akan Meluncur Bulan Depan!

Mobil listrik terbaru, Wuling Bingo yang digadang sebagai suksesor unit Wuling Air ev akan segera hadir di China bulan depan.

Featured-Image
Wuling Bingo diprediksi menjadi suksesor Air Ev dengan harganya yang lebih murah dan terjangkau. (Foto: dok. GM Authority)

bakabar.com, JAKARTA - Mobil listrik terbaru, Wuling Bingo yang digadang sebagai suksesor unit Wuling Air ev akan segera hadir di China bulan depan.

Kabar terkait mobil listrik besutan perusahaan patungan asal Cina, SAIC-GM-Wuling (SGMW) memang menjadi buah bibir tatkala mobil tersebut tertangkap kamera sedang melakukan uji jalan.

Wacana terkait Wuling Bingo yang diduga akan mengemban kesuksesan Air ev adalah karena untuk ukuran mobil listrik, Bingo memiliki harga yang terjangkau yakni hanya Rp150 juta saja.

"Jadi untuk unit Wuling Bingo dipastikan tidak akan tampil di IIMS 2023. Kemungkinan akan hadir di bulan Maret, itu juga di China dulu," ujar seorang staff Wuling Motors pada bakabar.com di kawasan Kebayoran, Jakarta, Sabtu (11/2).

Baca Juga: Jelang Hari Valentine, Harga Mobil Wuling Ada yang Turun?

Wuling Bingo diprediksi akan hadir sebagai mobil hatchback mungil yang cocok untuk konsumen perkotaan layaknya Wuling Air ev.

Spesifikasi

Wuling Bingo memiliki dimensi panjang 3.950 mm, lebar 1.708 mm, tinggi 1.580 mm dan jarak sumbu roda 2.560 mm.

Secara desain, Wuling Bingo terlihat seperti hatchback pada umumnya, yakni berukuran kecil dengan aksen membulat di sejumlah bagian. Hanya saja, kendaraan tersebut dibuat lebih sederhana dan modern.

Pada bagian depan, Wuling memberikan kesan menggemaskan berkat penggunaan headlamp atau lampu utama berukuran besar.

Baca Juga: Jadi Pusat Bisnis, Wuling Luncurkan Pikap Formo Max di Balikpapan

Sementara grilnya dirancang sangat minimalis dengan logo wuling yang terpasang di posisi tengah.

Pada Wuling Bingo telah disematkan motor listrik dengan daya maksimum 50 kW dan torsi 150 Nm. 

Sementara kecepatan puncaknya diklaim mencapai 100 kilometer per jam. Meski tergolong pelan, namun itu sudah cukup untuk penggunaan di wilayah perkotaan.

Kendaraan listrik baru tersebut dibekali dua pilihan baterai dengan daya tempuh maksimal 203 km dan 333 km. 

Akan tetapi, pihak Wuling masih belum menjelaskan berapa waktu yang diperlukan untuk mengisi dayanya hingga penuh.

Baca Juga: Wuling Alvez Pesaing Hyundai Creta Siap Mejeng di IIMS 2023?

Meski terkesan mungil dan murah, Wuling Bingo telah dibekali sejumlah fitur kekinian di dalamnya.

Fitur tersebut seperti disematkannya dua layar berukuran 10,2 inch dengan pembaruan versi, sistem operasi LING OS yang canggih, keyless entry, remote start, autonomous parking, traction control, electronic stability control, dan masih banyak lagi.

Sedangkan di konsol tengah terpasang transmisi putar, cup holder dan beberapa tombol dengan fungsi yang berbeda-beda. Jika diperhatikan seksama, mobil tersebut tak banyak berbeda dari unit Wuling Air ev.

Wuling Bingo akan hadir dengan harga Rp150 jutaan serta menawarkan empat varian warna pilihan yakni putih, hijau, hitam dan merah muda.

Editor


Komentar
Banner
Banner