SEA Games 2023

Lampaui Target di SEA Games 2023, Presiden Jokowi Apresiasi Kontingen Indonesia

Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo mengapresiasi kesuksesan kontingen Indonesia di SEA Games 2023. Mereka sukses melampaui target 60 medali emas.

Featured-Image
Presiden RI Joko Widodo saat menghadiri Musyawarah Rakyat di Istora Senayan, Minggu (16/5). (Foto: apahabar.com/Micko)

bakabar.com, JAKARTA - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo mengapresiasi kesuksesan kontingen Indonesia di SEA Games 2023. Mereka sukses melampaui target 60 medali emas yang ditetapkan Presiden Jokowi.

Meski demikian, Presiden Jokowi berharap kontingen Indonesia bisa menembus capaian 70 medali emas di akhir turnamen dua tahunan se-Asia Tenggara tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi perolehan medali, karena sudah mencapai 60 (emas). Targetnta memang dari kemarin itu 60, tapi saya minta di atas 69. Moga-moga terlampaui,” kata Jokowi selepas menghadiri Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (14/5).

Baca Juga: Tanpa Pratama Arhan di Final SEA Games 2023, Indra Sjafri: Gak Masalah!

Indonesia melengkapi emas ke-60 melalui keberhasilan lifter Juliana Klarisa di nomor 55kg putri. Sebelumnya, Indonesia juga mengukir sejarah dengan menyabet medali emas pertama di bola basket putri dan menyapu bersih pertandingan dengan kemenangan.

Dikutip dari laman resmi SEA Games 2023 pada hari Minggu (14/5) hingga pukul 19.0 WIB, Indonesia kini berada di peringkat ketiga dan sudah mengantongi 65 medali emas.

Emas terakhir yang didapatkan kontingen Indonesia diraih dari lifter putra Rizky Juniansyah di nomor 73kg, sesaat setelah Rifqi Fitriadi mendapat medali emas di tenis tunggal putra.

SEA Games 2023 Kamboja masih menyisakan tiga pertandingan lagi, di mana Indonesia masih memiliki peluang besar untuk mencapai target di atas 69 keping medali emas dari Presiden Jokowi.

Baca Juga: Chelsea Setujui Syarat Pochettino untuk Jadi Pelatih Permanen

Salah satu emas yang dinanti berasal dari cabang olah sepak bola putra, di mana Indonesia berhasil mencapai final setelah menyingkirkan Vietnam 3-2 secara dramatis dengan 10 pemain.

“Saya juga senang karena bolanya juga masuk final dengan pertarungan dan semangat juang yang sangat, menurut saya boleh menyampaikan mental menang, memang mental pemenang,” ujar Jokowi.

“Jadi kalau menang yaw ajar, meskipun hanya 10 pemain masih bisa menggolkan, itu yang mental pemenang,” pungkas Presiden Joko Widodo.

Editor
Komentar
Banner
Banner