Pemilu 2024

Presiden Jokowi Enggan Komentari Debat Capres-Cawapres Lagi

Presiden Jokowi rupanya enggan kembali memberikan penilaian terkait dengan hal-hal debat capres-cawapres dalam kontestasi Pilpres 2024.

Featured-Image
Presiden Joko Widodo di Lanud Halim Perdanakusuma (foto:dianfinka)

bakabar.com, JAKARTA – Presiden Jokowi rupanya enggan kembali memberikan penilaian terkait dengan hal-hal debat capres-cawapres dalam kontestasi Pilpres 2024.

Pasalnya, ia memiliki alasan sendiri. Jokowi tak ingin penilaian dirinya terkait debat capres-cawapres menimbulkan perdebatan publik.

“Saya nggak mau menilai [debat] lagi. [kalau] menilai-menilai, nanti jadi debat yang kedua lagi nanti,” kata Presiden Jokowi disela-sela kegiatan penyerahan simbolis pesawat Super Hercules di Jakarta, Rabu (24/1).

Baca Juga: Gibran Nyalon, Jokowi Mau Kampanye, Pakar: Tak Pantas! 

Baca Juga: Gibran Nyalon, Jokowi Bilang Presiden Boleh Kampanye

Hal itu diungkapkan Jokowi saat dimintai komentarnya atas penilaian sejumlah pihak terhadap cawapres 02 Gibran Rakabuming Raka yang dinilai bertindak kurang sopan dalam debat keempat Pilpres, Minggu (21/1) kemarin.

Biar tahu saja, sebelumnya Presiden Jokowi sempat memberikan masukan atau pandangan mengenai debat ketiga Pilpres beberapa waktu lalu.

Kala itu, Jokowi memberikan masukan dan pandangan atas penilaian debat. Sebab, ia meminta semua pihak untuk melakukan introspeksi serta evaluasi dari penyelenggaran debat.

Editor


Komentar
Banner
Banner