News

KPK Panggil Anies Baswedan Pagi Ini Terkait Formula E

apahabar.com, JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan memanggil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, terkait penyelenggaraan…

Featured-Image
Gubernur DKI Anies Baswedan. Foto-Istimewa

bakabar.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan memanggil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, terkait penyelenggaraan Formula E pada Rabu (7/9) pagi.

"Saya menerima surat panggilan KPK pada Rabu, 7 September pagi," ucap Anies Baswedan, Senin (5/9) kemarin.

Dia mengatakan, bakal datang memenuhi panggilan tersebut untuk memberikan keterangan terkait Formula E.

"Insya Allah saya akan datang dan membantu untuk bisa membuat semuanya menjadi lebih jelas," lanjutnya.

Masyarakat Diminta Berprasangka Baik

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, meminta masyarakat untuk selalu berprasangka baik terkait pemeriksaan Anies Baswedan oleh KPK mengenai penyelenggaraan Formula E.

"Berprasangka baik terhadap Pemerintah DKI Jakarta yang melaksanakan Formula E," kata Riza Patria seperti dilansir Tempo.co, Rabu (7/9).

Tak hanya kepada Anies dan Pemprov DKI, prasangka baik juga harus diterapkan kepada KPK yang saat ini sedang melakukan pemeriksaan terkait penyelenggaraan ajang balap mobil listrik tersebut.

Riza menambahkan pada Minggu (4/9) Anies Baswedan sudah menginformasikan kepada dirinya bahwa akan diperiksa lembaga antirasuah itu.

"Pak gubernur menyampaikan juga kepada saya bahwa Pak Anies dipanggil pada Rabu (7/9) dan beliau juga menyampaikan akan hadir," tutupnya.



Komentar
Banner
Banner