Ken Block

Kisah Hidup Ken Block, dari DC Shoes hingga Jadi Bapak Gymkhana

Kabar duka menyelimuti dunia motorsport pada awal tahun 2023 ini dengan meninggalnya Ken Block.

Featured-Image
Dari fashionista hingga bapak Gymkhana, kisah perjalanan Ken Block. (Foto: dok. Car and Driver)

bakabar.com, JAKARTA - Kabar duka menyelimuti dunia motorsport pada awal tahun 2023 ini dengan meninggalnya Ken Block.

Pria bernama lengkap Kenneth Paul Block atau yang dikenal dengan Ken Block lahir di California, Amerika Serikat, pada 21 November 1967.

Ken Block, dikabarkan meninggal dunia di usia 55 tahun karena kecelakaan snowmobile yang terjadi pada 2 Januari 2023.

Ken memulai perjalanan karirnya di dunia motorsport sebagai pereli di tahun 2005.

Baca Juga: Ken Block Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Mobil Salju di AS

Semasa hidupnya, pria tersebut dikenal sebagai pereli sekaligus drifter yang memperkenalkan dunia gymkhana.

Kisah Inspiratif Ken Block

Ken Block rupanya sudah menyukai dunia fashion streetwear sejak masih remaja.

Pada 1989 lalu, atau saat usianya belum lagi 22 tahun, dia sudah mulai menyablon kaos oblong dan menjualnya ke toko-toko.

Kemudian saat kuliah Ken bertemu dengan pria bernama Damon Way. Keduanya diam-diam menaruh minat yang sama hingga akhirnya tercipta merek Eightball.

Baca Juga: Arti Huruf dan Angka yang Ada di Tuas Mobil Matik

Tak disangka, rupanya bisnis tersebut berkembang pesat hingga mampu mendirikan pabrik dan gudang besar.

Usai bisnis tersebut bangkrut dan kepemilikan namanya diambil pihak lain, Ken dan Damon kemudian membangun DC Shoes yang berfokus pada sepatu-sepatu skateboard.

Pada tahun 1994, sepatu DC Shoes menggunakan teknologi paling canggih di zamannya.

Baca Juga: Pengisian Baterai Mobil Listrik Hadir di 6 Gerai Astra Otoservice

Menurut laporan economictimes, Ken Block mendirikan DC Shoes dengan modal US$10 ribu atau Rp150 jutaan yang dipinjam dari orang tuanya.

Namun, dana hasil hutang tersebut dikelola dengan baik untuk memproduksi sepatu, menambah karyawan hingga beriklan.

Dc Shoes untung besar ada di halaman selanjutnya...

HALAMAN
12
Editor


Komentar
Banner
Banner