IIMS 2023

Kenalan dengan Usher, Pemanis IIMS 2023 yang Rela Berdiri Berjam-jam

Pameran otomotif tak lengkap tanpa kehadiran usher atau model yang rela berdiri berjam-jam demi 'menemani' produk otomotif.

Featured-Image
Tidak hanya cantik, usher dituntut untuk memiliki pengetahuan terkait produk yang dijual. (Foto: apahabar.com/Aditama)

bakabar.com, JAKARTA -Pameran otomotif tak lengkap tanpa kehadiran usher atau model yang rela berdiri berjam-jam demi 'menemani' produk otomotif. Selain berparas aduhai bak bidadari, usher juga dituntut untuk cerdas.

Usher menjadi salah satu alasan mengapa pengunjung betah untuk berkunjung di berbagai booth dan memiliki syarat-syarat khusus yang harus dipenuhi.

Oleh karena itu, apahabar mengajak Anda untuk lebih mengenal penjaga garda depan di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) kali ini.

"Syarat untuk menjadi usher itu harus menarik, good looking, smart dan juga ada brand tertentu yang menuntut tinggi badan yang sesuai," ujar Pinka, usher di booth Suzuki saar ditemui bakabar.com, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Selasa (21/2).

Baca Juga: PAHAMI Bawa 15 Brand Aftermarket di IIMS 2023, Lihat Aktivitasnya

Ia menjelaskan lebih detail terkait smart yang dimaksud adalah harus memiliki pengetahuan terkait produk yang dijualnya.

"Jadi kita sebelum ke pameran itu ada training dan harus mengerti semua produk, bukan hanya produk yang kita jual," tuturnya.

Lebih lanjut, wanita cantik tersebut menceritakan suka duka kisahnya kala menjadi usher selama ini.

"Kalau suka dukanya, ya pasti capek, karena harus berdiri dan menggunakan heels yang tinggi. Kita juga harus berdiri sesuai shift kita, durasinya 5-6 jam," jelasnya.

Baca Juga: IIMS 2023: DFSK Gelora E Disulap Jadi Ambulans, Begini Wujudnya

Ia menjelaskan bahwa ada juga jenis long shift, di mana usher berdiri dari pameran dibuka hingga tutup.

"Untuk kisaran harga usher, biasanya dari Rp700 ribu sampai Rp2,5 juta perhari," imbuhnya.

Ia mengaku sangat senang berada di pameran IIMS karena mendapat banyak pelajaran seperti cara presenting, cat walk dan lainnya.

"Saya juga sangat excited di acara IIMS kali ini karena ada konser musiknya," pungkasnya.

Baca Juga: Cara Ikut Lelang di IIMS 2023, Konsumen Bisa Dapat Harga Miring

Tak hanya Pinka, usher di booth Wuling bernama Rere juga ikut menceritakan keluh kesahnya di pameran yang dihelat di JIExpo Kemayoran ini.

"Kalo saya paling suka soalnya acara IIMS ini kan setahun sekali, jadi bisa ketemu dan kenalan sama temen-temen usher lainnya. Kalo dukanya paling ya capek aja," katanya pada tim bakabar.com.

Berbeda dengan Pinka, ia merupakan usher dengan long shift dengan durasi kerja yang berbeda.

"Jadi kalo weekend dari jam 10 pagi sampai 9 malam, kalo weekdays dari jam 11 pagi sampai 9 malam," tukasnya.

Untuk bayaran dari usher yang bekerja long shift berkisar dari Rp1,5 juta sampai Rp2 juta.

Editor


Komentar
Banner
Banner