Gagal Ginjal Akut

Kemenkes akan Datangkan Obat Fomepizole untuk Gagal Ginjal Akut

Kementerian Kesehatan akan mendatangkan obat netralisir Fomepizole yang didatangkan langsung dari Singapura.

Featured-Image
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan situasi kondisi terakhir kasus kematian gangguan gagal ginjal di Kementerian Kesehatan. (Foto: apahabar.com/Dian Finka)

bakabar.com, JAKARTA - Kementerian Kesehatan tengah siapkan obat netralisir Fomepizole yang didatangkan langsung dari Singapura yang akan di uji coba ke 10 pasien penderita gangguan gagal ginjal akut misterius di Rumah Sakit Cipto Mangukusumo (RSCM).

"Femopizole di Indonesia belum ada, jadi kemarin kita ambil dari Singapura, kita hand carry ke sini dan coba dulu ke 10 pasien di RSCM," ujar Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin di Kementerian Kesehatan, Jakarta, Jumat (21/10).

Baca Juga: Menkes: Etilen Glikol di Obat Sirup Jadi Penyebab Penyakit Ginjal Akut pada Anak

Nantinya obat tersebut akan menetralisir kandungan senyawa racun atau zat berbahaya dari Etilen Glikol yang menjadi asam oksalat yang selama ini menyebabkan munculnya kristal-kristal kecil di ginjal anak anak.

"Sebanyak 10 pasien diabsen ini ternyata kondisinya jadi stabil kan biasanya mereka memburuk terus kondisinya, setelah diberi obat ini sebagian membaik. Sebagian stabil tidak membunuh jadi kita confidence bahwa obat ini efektif," jelasnya.

Baca Juga: Polemik Obat Sirup, Sejumlah Fasilitas Kesehatan Stop Peredarannya!

Budi menambahkan untuk harga penetralisir Femopizole yang akan di perbanyak untuk kesembuhan sakit ginjal akut sebesar 16 juta rupiah per vial.

Adapun saat ini belum ada keterangan lebih lanjut untuk fasilitas kesehatan yang diberikan kepada masyarakat terkait obat netralisir tersebut. Sebab, jumlah obat saat ini masih sangat terbatas.

''Kita mau bawa 200 vial dulu, kalau cepat di handcarry, tunggu dibalas sama teman saya di Singapura kalau dia bilang oke kita kirim orang malam ini untuk ambil lalu didistribusikan ke rumah sakit,'' tutupnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner