News

Kematian Janggal, Ibu Hasya Tuntut Keadilan!

Ibu dari Muhammad Hasya Atallah Saputra, Dwi Syaviera menuntut keadilan dari kematian anaknya yang tewas ditabrak purnawirawan Polri dan kasusnya masih

Featured-Image
Keluarga Hasya Serta Kuasa Hukum Datangi Polda Metro Jaya (Foto:apahabar.com/Daffa)

bakabar.com, JAKARTA - Ibu dari Muhammad Hasya Atallah Saputra, Dwi Syaviera menuntut keadilan dari kematian anaknya yang tewas ditabrak purnawirawan Polri dan kasusnya masih menggantung di Polda Metro Jaya. 

Sebab, kejanggalan tak hanya tentang kematiannya, tetapi Hasya juga ditetapkan sebagai tersangka. 

"Bahwa kami hanya ingin menuntut keadilan untuk putra kami. Di mana saat ini putra kami dinyatakan sebagai tersangka, padahal putra kami sudah meninggal dunia dan jatuh sebagai korban kecelakaan lalin," kata Dwi di Polda Metro Jaya, Rabu (1/2).

Sementara, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan kedatangan keluarga Hasya diterima oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran.

"Kemudian diterima langsung oleh Kapolda, yang kemudian ini bisa berlangsung secara baik secara humble, di mana ada keleluasaan untuk keluarga menyampaikan unek-uneknya kepada bapak Kapolda Metro," kata Trunoyudo kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Rabu (1/2).

Diketahui, Polda Metro Jaya menggelar diskusi soal tewasnya Mahasiswa UI Muhammad Hasya Atallah (HAS) yang tewas tertabrak oleh purnawirawan Polri. Namun, keluarga Hasya absen dalam pembahasan kasus yang melibatkan sejumlah pihak. 

Polda Metro Jaya menggelar diskusi dengan menggandeng pihak eksternal dari Komisi III yang diwakili Ahmad Sahroni, Kompolnas, Ombudsman RI, dan sejumlah pakar.

Sedangkan dari pihak Internal Polda Metro Jaya, hadir dari Korlantas, Dirlantas Polda Metro dan sejumlah pejabat di lingkungan Polda Metro Jaya.

Editor


Komentar
Banner
Banner