Hot Borneo

Kebakaran SMAN 1 Tanah Bumbu, Bangunan hingga Sepeda Motor Ludes

apahabar.com, BATULICIN – Si jago merah kembali mengamuk. Kali ini di SMAN 1 Kusan Hilir, Kabupaten…

Featured-Image
Kebakaran di SMA 1 Tanah Bumbu, Kamis (1/9) malam.

bakabar.com, BATULICIN – Si jago merah kembali mengamuk. Kali ini di SMAN 1 Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu, Kamis tadi malam (1/9).

Kebakaran diduga akibat korsleting listrik menghanguskan gedung sarana peralatan olahraga hingga ruang OSIS.

“Gedung peralatan olahraga yang satu ruangan dengan OSIS habis terbakar,” ungkap Komandan Regu Damkar Kusan Hilir, M Taufik Rahman, kepada bakabar.com, Jumat (2/9) pagi.

Mendapati informasi pada pukul 22.38, jajaran Damkar Kusan Hilir bergerak menuju TKP.

img2

Sepeda motor milik penjaga sekolah ikut hangus terbakar.

“Sekira 60 menit kami berhasil memadamkan apinya,” ujarnya.

Tidak ada korban jiwa. Namun taksiran kerugian mencapai ratusan juta rupiah.

“Termasuk motor milik penjaga sekolah yang ikut terbakar,” tuturnya.

Menurut keterangan Ketua RT 02 Desa Kampung Baru, Saprudin Yuyu, api terlihat sudah membesar sekira pukul 22.30.

Selang beberapa menit mobil damkar datang, antara lain karena bangunan yang sudah tua dan terbuat dari kayu, api dengan cepat menghanguskan bangunan beserta isinya.



Komentar
Banner
Banner