Peristiwa & Hukum

Kebakaran di Murung Baru Tabalong, 1 Rumah Rata dengan Tanah

Kebakaran terjadi di Desa Murung Baru, Kecamatan Tanta, Tabalong, Minggu (15/10) malam.

Featured-Image
Kebakaran di Murung Baru,Tanta,Tabalong meludeskan 1 rumah warga. Foto - apahabar.com/Muhammad Al-Amin

bakabar.com, TANJUNG - Kebakaran terjadi di Desa Murung Baru, Kecamatan Tanta, Tabalong, Minggu (15/10) malam.

Kebakaran itu mengakibatkan 1 rumah warga rata dengan tanah dan 1 lagi hangus bagian dindingnya.

Selain itu api juga membakar bagian atap dan plafon sekolah MIS Hidayatussa'dah.

Kepala Desa Murung Baru, Nurul Hikmah, rumah yang terbakar milik Mulyadi (37) hangus 100 persen, kemudian rumah Taupik Rahman (48) hangus sekitar 25 persen di bagian dindingnya.

Selain itu, harta benda Mulyadi turut terbakar seperti sepeda motor, padi dan sejumlah uang.

"Akibat kejadian tersebut kerugian material ditaksir ratusan juta rupiah," kata Nurul ditemui di lokasi kebakaran, Senin (16/10).

Nurul bilang dari informasi warga, api berasal dari rumah Mulyadi bagian belakang, kemudian menjalar ke bagian depan lalu ke kanan kirinya.

"Api dapat dipadamkan beberapa saat kemudian setelah sejumlah pemadam gabungan datang," bebernya.

Terkait musibah tersebut, Dinsos dan BPBD Tabalong telah menyalurkan sembako dan peralatan memasak serta pakaian dan lainnya.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada para pemadam gabungan yang telah membantu warga kami dalam memadamkan api," ucapnya.

"Tak lupa ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada Pemkab Tabalong melalui BPBD dan Dinsos yang telah menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di desa kami," tandasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner