Pemilu 2024

Kampanye Perdana: Anies Mulai dari Jakarta, Cak Imin di Surabaya

Pasangan calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan bakal memulai awal kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dari Jakarta, Selasa (28/11) esok.

Featured-Image
Pasangan calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan san Muhaimin Iskandar akan garap awal kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dari Jakarta, Selasa 28 November 2023. Foto : Apahabar.com (Andrew Tito)

bakabar.com, JAKARTA - Pasangan calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan bakal memulai awal kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dari Jakarta, Selasa (28/11) esok.

Sementara calon wakil presiden Anies, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin disaat yang sama juga akan memulai kampanye di Surabaya, Jawa Timur.

Hal ini diungkapkan oleh Anies kepada awak media dalam acara Deklarasi Damai Pemilu 2024 di Kantor KPU, Jakarta, Senin (27/11). 

Baca Juga: Jika Jadi Presiden, Anies Ogah Lanjutkan Megaproyek IKN

"Kami di Jakarta kalau Gus Imin di Surabaya," ujar Anies Baswedan.

Anies mengatakan, kampanye mereka sengaja dipisah dan dilakukan secara serentak di dua lokasi berbeda untuk mencapai kampanye yang lebih efektif dan lebih menjangkau banyak masyarakat.

"Kan kita supaya bisa lebih banyak yang bisa dijangkau, dengan begitu mulai hari-hari kedepan Gus Imin jalan menjangkau banyak masyarakat, saya juga ke banyak masyarakat, kalau semuanya bareng nanti yang bisa terjangkau sedikit," ujar Anies.

Baca Juga: Anies Kritik IKN: Tujuan dan Langkah yang Dikerjakan Gak Nyambung

Disamping itu, mantan Gubernur Jakarta itu pun berharap Pemilu 2024 mendatang bisa berjalan dengan damai.

"Yuk kita jaga kedamaian, kedamaian itu tidak ditandai dengan tidak adanya konflik, kedamaian itu ditandai dengan rasa keadilan," ujarnya

Diketahui gelaran kampanye Pemilu 2024 akan dimulai besok, Selasa 28 November 2023 dan akan berlangsung hingga 10 Februari 2024.

Editor


Komentar
Banner
Banner