bakabar.com, SOLO - Kaesang Pangarep telah resmi bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Efeknya, sejumlah orang mendaftar jadi kader PSI Solo.
"Karena Kaesang Effect, hari ini ada beberapa masuk," ungkap Ketua DPD PSI Solo, Antonius Yogo Prabowo, Kamis (21/9).
Calon kader PSI yang bergabung juga terdiri dari berbagai latar belakang. Mulai dari pengusaha hingga anak ajudan.
Baca Juga: Kantor DPD PSI Solo Pasang Baliho Besar 'Selamat Datang Bro Kaesang'
Baca Juga: Suara Kaesang di IG PSI, Gibran: Emangnya Suara Kaesang Seperti Itu?
"Ada pemilik perusahaan otobus, pengusaha muda, putra salah satu ajudan Prabowo dan lain-lain," paparnya.
Menurut Yogo, bergabungnya Kaesang ke PSI tidak secara mendadak. Melainkan telah melalui proses panjang dan telah dikalkulasi matang
"Jadi berbulan-bulan, tidak serta merta," tandasnya.