Hiburan

Jelang Ramadan 2023, Cuplikan Iklan Sirup Marjan Bikin Warganet Merinding!

Iklan sirup Marjan menjelang bulan Ramadan 2023 tengah heboh di media sosial. Pasalnya, video iklan tersebut membuat warganet merinding.

Featured-Image
Cuplikan Iklan Sirup. Foto-Net

bakabar.com, BANJARMASIN - Iklan sirup Marjan menjelang bulan Ramadan 2023 tengah heboh di media sosial. Pasalnya, video iklan tersebut membuat warganet merinding.

Sebagai mana diketahui, setiap mendekati Ramadan kita memang disuguhkan pengumuman iklan Marjan yang epik dan menawan.

Minuman sirup khas Indonesia itu biasa disebut marjan ini seringkali menjadi pertanda bahwa bulan Ramadan akan semakin dekat.

Ramadan kali ini, Marjan menampilkan sebuah iklan yang menarik perhatian banyak orang, karena digadang-gadang menyuguhkan iklan sekelas film Superhero Marvel.

Melihat dari Instagram, akun @marjanboudoin mengunggah iklan Marjan tahun 2023 dengan durasi 15 detik.

Dalam cuplikan tersebut, menunjukkan sesosok monster raksasa laut yang mengitari sebuah perahu.

Namun ada seorang pria bernama Baruna yang memegang tombak dan siap menghadapi monster tersebut.

Baruna tampak melawan monster tersebut dengan tombak miliknya, namun ternyata tombak tersebut tidak berefek pada monster tersebut.

Di iklan tersebut juga terlihat seorang kru kapal yang membuang sampah ke laut dan diperlihatkan banyak sampah bertebaran di dalam laut.

Akibat dari tercemarnya laut, monster laut mulai muncul dan memakan sampah-sampah tersebut. Para kru kapal terpaksa melompat dari kapal untuk menyelamatkan diri dari gangguan monster tersebut.

Kemudian, Baruna dan kru kapal berbuka dengan aneka takjil seperti es buah dan minuman segar bersama para warga sekitarnya.

Sontak saja, iklan tersebut menjadi viral dan mendapat pujian dari warganet. Banyak dari mereka mengatakan bahwa iklan Marjan tersebut seperti film layar lebar.

"Iklan berasa film," komentar @aid***.

"Marjan, gua kata mah lu bikin film aja sekalian," tambah @hal***.

“Iklan yang selalu ditunggu-tunggu menjelang Ramadan! Ntah kenapa kalo buat iklan totalitas banget, dapet banget vibesnya. Nonton iklan berasa nonton film, efek CGInya berasa film luar.” timpal @kuk***.

Editor


Komentar
Banner
Banner