Dikutip dari Okezone.com, pembalap Repsol Honda itu bahkan merasa dengan perubahan yang terjadi pada motornya telah membuat dirinya yakin bisa finis di posisi 10 besar lagi di MotoGP Catalunya 2020 nanti. Balapan MotoGP Catalunya 2020 pun akan berlangsung pada Minggu 27 September 2020.
"Bahkan dengan ini (perubahan yang hadir di seri EmiliaRomagna, saya senang karena saya pikir kami yang sekarang sudah memiliki kecepatan untuk bersaing memnperebutkan 10 besar," kata Alex, dikutip dari laman resmi Repsol Honda, Selasa (22/9/2020).
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Tim Repsol Honda atas kerja keras mereka, kami kini menjadi lebih kuat dan sekarang saya sangat menantikan balapan di Catalunya," kata Alex Marquez
Baca juga : Jadwal MotoGP Catalunya 2020, Live Trans7, Rossi akan Umumkan Pindah ke Petronas Kamis
Seri MotoGP Catalunya 2020 akan digelar selama tiga hari, mulai Jumat (25/9/2020) hingga Minggu (27/9/2020).
Jadwal MotoGP Catalunya 2020 di Sirkuit Barcelona akhir Pekan Ini
Jumat (25/9/2020)
Latihan Bebas I (FP1) — 14.55 WIBLatihan Bebas II (FP2) — 19.10 WIB
Sabtu (26/9/2020)
Latihan Bebas III (FP3) — 14.55 WIBKualifikasi I (Q1) — 19.10 – 19.25 WIBKualifikasi II (Q2) — 19.35 – 19.50 WIB
Minggu (27/9/2020)
Race MotoGP – 19.00 WIB (Live Trans7)
Editor : El Achmad