bakabar.com, JAKARTA - Seluruh kursi MotoGP 2024 telah dipastikan terisi. Sebanyak 22 pembalap dari 11 tim akan mengikuti 22 balapan di musim 2024.
Pengisian line up tersebut juga diwarnai sejumlah perpindahan pembalap. Salah satu yang paling menarik perhatian adalah kepergian Marc Marquez dari Repsol Honda.
Mulai musim 2024, juara dunia enam kali MotoGP ini bergabung bersama sang adik, Alex Marquez, untuk membela Ducati Gresini Racing.
Kepindahan Marquez memicu efek domino. Repsol Honda selanjutnya merekrut Luca Marini untuk menggantikan Marc Marquez dengan kontrak hingga 2025.
Sebelumnya adik tiri Valentino Rossi itu memperkuat Ducati Mooney VR46. Diketahui mulai musim 2024, salah satu tim satelit Ducati ini berganti nama menjadi Pertamina Enduro VR46 Racing.
Kemudian Fabio Di Giannantonio yang digantikan Marquez di Gresini Racing, langsung direkrut Pertamina Enduro VR46 Racing untuk menggantikan Marini.
Di Giannantonio merupakan pembalap terakhir yang mengisi line up. Performa pembalap asal Italia ini cukup apik, terutama setelah memenangi MotoGP Qatar 2023.
Sedangkan di MotoGP Valencia 2023, Di Giannantonio finis runner up, tetapi mendapat penalti lantaran kelebihan tekanan ban dan menempati posisi keempat.
Pemilihan Di Giannantonio juga terbilang masuk akal. Selain performa yang sedang bagus, pembalap berusia 25 tahun ini sudah mengenal motor Ducati Desmosedici.
Juga terjadi pergeseran lain seperti Alex Rins yang meninggalkan LCR Honda. Mantan pembalap Suzuki Ecstar ini bergabung dengan Monster Energy Yamaha untuk menggantikan Franco Morbidelli.
Adapun Morbidelli kemudian bergabung dengan Pramac Racing dan menjadi rekan setim Jorge Martin. Sementara Johann Zarco meninggalkan Pramac Racing untuk memperkuat Honda LCR.
Dalam line up pembalap MotoGP 2024, hanya terdapat satu debutan. Juara dunia Moto2 2023, Pedro Acosta, didapuk membela GasGas Factory Tech3 untuk menggantikan Pol Espargaro.
Setelah resmi memiliki tim, seluruh pembalap MotoGP 2024 langsung menjalani uji coba pramusim di Sirkuit Ricardo Tormo, Selasa (28/11).
Berikut line up lengkap pembalap MotoGP 2024:
Monster Energy Yamaha
- Fabio Quartararo
- Alex Rins
Ducati Lenovo
- Francesco Bagnaia
- Enea Bastianini
Aprilia Factory
- Aleix Espargaro
- Maverick Vinales
Repsol Honda
- Joan Mir
- Luca Marini
Red Bull KTM Factory
- Jack Miller
- Brad Binder
Gresini Racing Ducati
- Marc Marquez
- Alex Marquez
Prima Pramac Ducati
- Jorge Martin
- Franco Morbidelli
Pertamina Enduro VR46 Ducati
- Fabio di Giannantonio
- Marco Bezzecchi
RNF Aprilia
- Miguel Oliveira
- Raul Fernandez
Tech3 GasGas Factory
- Augusto Fernandez
- Pedro Acosta
LCR Honda Castrol/Idemitsu
- Johann Zarco
- Takaaki Nakagami