Kabib Nurmagomedov memiliki catatan gemilang 28 kali bertarung di ring UFC tak pernah terkalahkan.
Sedangkan Gaethje telah berhasil menghancurkan 12 kemenangan beruntun milik Tony Ferguson.
Pertemuan The Eagle vs The Highlight akan diwarnai dua disiplin berbeda dalam MMA (mixed martial arts).
BACA JUGA :Sambut Pertarungan Khabib vs Gaethje di UFC 254, Sebuah Mal Dipastikan Tutup
Khabib mengandalkan ground fighting (pertarungan bawah), sementara Gaethje memiliki pukulan dan tendangan yang mematikan untuk stand fighting.
Kemampuan Gaethje dalam bergulat diprediksi akan menjadi ganjalan bagi Khabib untuk melakukan takedown dalam pertarungan ini.
Dukungan Cristiano Ronaldo
Penyerang Juventus Cristiano Ronaldo menyatakan dukungan kepada Khabib jelang duel UFC 254 Khabib Nurmagemedov vs Justin Gaethje akhir pekan ini.
Pemain Timnas Portugal Cristiano Ronaldo bahkan menyatakan dukungan dengan menyebut Khabib saudara dan mengucapkan Insya Allah akan menang.
“Tentu, tentu saja, Khabib akan menang. Saudaraku! Insya Allah,” jawab Cristiano Ronaldo saat melakukan live instagram, sebagaimana dilansir dari Republika.co.id.
Muslim Rusia yang menjadi legenda ajang tarung bebas, Khabib Nurmagemedov, terus menuai simpati. Bahkan sang super star Juventus.