Sport

Jadwal MotoGP Aragon 2020 Akhir Pekan ini, Peluang Rossi dan Podium Kedua Marquez? Link Live Streaming

apahabar.com, BANJARMASIN – Jadwal MotoGP Aragon 2020 yang merupakan seri ke-11 rangkaian MotoGP 2020, akan digelar…

Featured-Image
Pebalap Yamaha Movistar Valentino Rossi diusik soal masa depannya jelang live Trans7 MotoGP San Marino, Minggu (13/9). Foto-istimewa

Di MotoGP Katalan 2020 (Minggu (27/9/2020), Valentino Rossi sempat berada di barisan depan terpaksa harus out dari balapan akibat mengalami crash di Sirkuit Catalunya saat lomba hanya menyisakan 8 putaran.

Di balapa MotoGP Emilia Romagna 2020, Valentino Rossi juga harus mengubur asa meraih poin akibat gagal finish di Sirkuit Misano Italia, Minggu (20/9/2020).

Pembalap Honda Alex Marquez adik dari Marc Marquez yang pekan lalu meraih podium kedua di MotoGP Prancis 2020, balapan akhir pekan ini bisa jadi podium keduanya.

Berhasil tampil sebagai juara kedua di MotoGP Prancis merupakan raihan podium pertama bagi Alex Marquez sepanjang seri MotOGP 2020. Sejak Marc Marquez absen akibat kecelakaan, hasil terbaik Alex Marquez adalah finis ke-7 di MotoGP Emilia Romagna 2020 Sirkuit Misano, Italia.

Semangat Alex Marquez untuk meraih hasil terbaik atau podium keduanya di balapan kali ini makin menggebu-gebu, apalagi balapan kali ini berlangsung di Aragon Spanyol.

img

Pembalap Tim Repsol Honda, Alex Marquez. Foto-MotoGP

Balapan MotoGP Aragon akhir pekan ini dipastikan bakal berlangsung seru untuk menjadi penguasa klasemen.Kans Fabio Quartararo dengan Andrea Dovizioso, Joan Mir, dan beberapa pebalap lain untuk menjadi pemenang sangat terbuka.

Diprediksi, para pembalap Yamaha akan sedikit kesulitan di trek Aragon karena karakteristiknya dan sirkuit ii memiliki trek lurus yang cukup panjang.

Selain faktor lintasan, semua kembali lagi pada faktor cuaca yang tak kalah krusial saat balapan. Jika temperatur rendah atau bahkan balapan berjalan dalam kondisi wet race (balapan basah) lagi seperti di MotoGP Prancis, tentu balapan akan lebih sulit diprediksi.

HALAMAN
1234
Komentar
Banner
Banner