Pemilu 2024

Ikut Debat Pemilu Presiden 2024, Ganjar Datang Pertama Bawa Istri

Pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud tiba di KPU, Selasa (12/12) petang. Mereka mengikuti depat perdana Pemilu Presiden 2023.

Featured-Image
Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo. Foto: apahabar.com/Dian Finka Sharon

bakabar.com, JAKARTA - Pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud tiba di KPU, Selasa (12/12) petang. Mereka mengikuti depat perdana Pemilu Presiden 2023.

Dari bakabar.com, capres-cawapres nomor urut 3 itu tiba pukul 18.15 WIB. Mereka kompak mengenakan kemeja putih.

Ganjar juga didampingi istrinya; Siti Atikoh yang mengenakan baju putih berhijab merah. “Insyaallah siap,” kata Ganjar sebelum memasuki Gedung KPU.

Baca Juga: PDIP Pastikan Ganjar - Mahfud Siap Debat Hari ini

Biar tahu saja. KPU menyiapkan enam segmen untuk debat capres. Masing-masing nantinya akan mengambil pertanyaan secara acak untuk dijawab.
Kemudian, dua capres lainnya dipersilakan untuk menanggapi jawaban.

"Misalkan, kesempatan pertama, si calon A itu menjawab pertanyaan moderator, calon B dan C diberikan kesempatan untuk menanggapi apa yang disampaikan oleh calon A," ujar Ketua KPU Hasyim Asy’ari.

"Setelah ditanggapi, calon A juga diberikan kesempatan untuk menanggapi balik supaya kemudian clear di bagian perdebatan itu," lanjut dia.

Baca Juga: Polisi Siapkan 3 Lapis Pengamanan Debat Capres-Cawapres

Kata Hasyim, 11 panelis yang sudah ditetapkan KPU menyiapkan 18 pertanyaan sesuai dengan tema debat perdana. Daftarnya baru akan disampaikan kepada KPU hari ini.

Diketahui, debat rencananya akan digelar pukul 19.00 WIB. Adapun tema yang akan dibahas ialah pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, penanganan disinformasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Editor


Komentar
Banner
Banner