Penemuan Jenazah

Identitas Bocah Tewas Tenggelam di Danau Sunter Teridentifikasi

Jenazah bocah lelaki yang tewas mengambang di Danau Sunter, Jakarta Utara berhasil diidentifikasi bernama Muhammad Rido (10) yang merupakan warga Sumur Batu

Featured-Image
Mayat bocah yang ditemukan warga di Danau Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara di evakuasi petugas Gulkarmat, Rabu (29/3). (Foto: apahabar.com/Ryan Suryadi)

bakabar.com, JAKARTA - Jenazah bocah lelaki yang tewas mengambang di Danau Sunter, Jakarta Utara berhasil diidentifikasi bernama Muhammad Rido (10) yang merupakan warga Sumur Batu, Jakarta Pusat.

Korban sempat dinyatakan hilang sejak Senin (27/3) lalu dan ditemukan tewas mengambang di Danau Sunter, Rabu (29/3) usai waktu berbuka puasa. 

"Korban warga Sumur Batu, dia sudah hilang dari hari Selasa tanggal 28 kemarin, cuman pas Senin sempat ke rumah saya minta beliin mainan," kata Tetangga korban, Yuliati (40) saat ditemui di lokasi.

Baca Juga: Usai Buka Puasa, Warga Temukan Jasad Bocah Mengambang di Danau Sunter

Korban sempat keluar rumah Selasa (28/3) dini hari, saat itu ia keluar rumah karena orang tuanya sedang tertidur. Lalu keluarga korban tak mengetahui kepergian Rido hingga akhirnya ditemukan tak bernyawa. 

"Jam 01.00 WIB malam keluar, kata kakek neneknya dia sering kabur-kaburan sendirian, ibunya sama neneknya sudah pada tidur," ujarnya.

"Jadi ibunya hubungin saya, nanti kalau ketemu Rido tolong ya, saya tanya emang kenapa, hilang lagi? Iya katanya," sambung dia.

Baca Juga: Mayat Wanita Muda Ditemukan Mengambang di Kalideres

Atas penemuan tersebut ibunda Rido menangis histeris melihat sang buah hati sudah terbujur kaku dan dimasukan ke dalam ambulans. Dirinya lemas hingga sampai harus dirangkul dan ditenangkan warga di sekitar Danau Sunter, Jakarta Utara.

Jenazah Rido ditemukan sekitar pukul 18.30 WIB petang tadi oleh warga di Danau Sunter yang baru selesai berbuka puasa.

Warga mencium bau anyir dari arah Danau Sunter dan menyisir permukaan airnya untuk memastikan sumber bau. Jasad ditemukan di dekat perahu bebek dalam kondisi mengambang dalam posisi telungkup dan masih berbusana.

Setelah ditemukan, mayat anak laki-laki itu langsung dievakuasi petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara.

Petugas langsung mengangkat jenazah anak itu dan memasukkannya ke dalam kantong mayat untuk selanjutnya dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo.

Editor


Komentar
Banner
Banner