Nasional

Ibu Muda di Tabalong Panik, Anak Balitanya Terkunci dalam Mobil

Seorang balita berusia kurang lebih satu tahun terkunci dalam mobil orang tuanya.

Featured-Image
Anggota Polsek Murung Pudak membantu seorang ibu untuk mengeluarkan balitanya yang terkunci di dalam mobil. Foto - Polsek Murung Pudak

bakabar.com, TANJUNG - Seorang balita berusia kurang lebih satu tahun terkunci dalam mobil  terjadi di  komplek perumahan Linda Regency 5 Blok P, Kelurahan Belimbing Raya, Kecamatan Murung Pudak, Tabalong, Jumat (18/8) pagi.

Peristiwa tersebut membuat heboh warga setempat, karena khawatir akan terjadi sesuatu terhadap si anak.

Kejadian tersebut berawal saat ibu anak tersebut berinsial SY,  sedang berkunjung ke rumah temannya di perumahan Linda Regency 5 Blok P.

Karena hanya sebentar ke tempat temannya, SY meninggalkan anaknya  di dalam mobil dengan mesin hidup.

Beberapa saat masuk ke dalam rumah temannya dan kembali ke mobil, si ibu terkejut dan panik karena mobilnya tidak bisa dibuka sementara anaknya berada di dalam.

Mendengar peristiwa itu, petugas jaga Polsek Murung Pudak  langsung meluncur ke lokasi.

"Di lokasi anggota kami bersama warga melakukan pertolongan dengan berupaya membuka kaca pintu mobil," kata Kapolres Tabalong AKBP Anib Bastian melalui Kapolsek Murung Pudak, Iptu Suwito, dikonfirmasi Jumat sore.

"Selang sekitar  30 menit baru kaca mobil tersebut berhasil di buka dan anak tersebut dalam keadaan aman dan sehat, dan bisa kembali bersama ibunya," kata Suwito.

Terkait peristiwa tersebut, Suwito, mengimbau agar orang tua berhati-hati dalam menjaga anaknya sehingga kejadian seperti ini tidak terulang kembali.

"Alangkah  baiknya untuk keamanan, saat meninggal mobil di parkiran tidak meninggalkan anak seorang diri serta barang berharga," imbau Suwito.

Editor


Komentar
Banner
Banner