Sport

Hasil Liga Italia, Torino Gagal Jaga Keunggulan Usai Ditahan Bologna 1-1

apahabar.com, JAKARTA – Torino kembali gagal menjaga keunggulan saat ditahan imbang 1-1 oleh tamunya Bologna. Torino…

Featured-Image
Bek Torino Nicolas N’Koulou (kiri) berlutut saat merayakan gol yang dicetaknya dalam pertandingan Liga Italia melawan Parma yang dimainkan di Stadio Olimpico Grande, Turin, Sabtu (20/6/2020). Foto-Antara/Ho twitter.com/TorinoFC_1906

bakabar.com, JAKARTA – Torino kembali gagal menjaga keunggulan saat ditahan imbang 1-1 oleh tamunya Bologna.

Torino vs Bologna berlaga pada putaran ke-13 Liga Italia yang dilangsungkan di Stadion Grande Olimpico Torino, Minggu (20/12).

Tambahan 1 poin belum mengubah posisi Torino. Mereka tetap menghuni posisi ke-19 dengan koleksi 7 poin.

Sedangkan Bologna berada di posisi ke-12 dengan 14 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia seperti dilansir Antara.

Penyerang veteran Bologna, Rodrigo Palacio menebar ancaman sejak awal saat ia menyambar umpan Emmanuel Vignato untuk ditahan kiper Vanja Milinkovic-Savic.

Kapten Torino, Andrea Belotti kemudian memohon penalti saat ia dijatuhkan Lorenzo De Silvestri, namun wasit memutuskan untuk meneruskan permainan.

Penyerang Torino, Federico Bonazzoli harus meninggalkan lapangan lebih awal karena cedera paha. Ia lantas digantikan mantan pemain Bologna Simone Verdi.

Verdi kemudian memiliki peluang bagus pertama untuk Torino, saat sepakannya dapat ditahan kiper Angelo da Costa di tiang dekat.

Kemudian Bologna balas mengancam melalui sepakan Musa Barrow yang dapat ditepis Milinkovic-Savic.

Kebuntuan akhirnya pecah saat Torino mendapatkan gol pada menit ke-69. Kiper Bologna Da Costa gagal mengantisipasi bola tendangan bebas Verdi, dan justru dengan kakinya membuat bola masuk ke gawangnya sendiri.

Meski demikian, gol tersebut tetap tercatat sebagai gol yang diukir Verdi.

Bologna berusaha keras mendapatkan gol penyama kedudukan. Gol itu akhirnya mereka dapatkan pada menit ke-78 saat Roberto Soriano dengan cerdik menyusup ke pertahanan Torino untuk menerima operan Emmanuel Vignato.

Soriano kemudian menggulirkan bola melewati sela-sela kaki Milinkovic-Savic untuk membobol gawang tuan rumah.

Belotti kembali tidak diberi hadiah penalti saat ia dijatuhkan Takehiro Tomiyasu.

Menjelang laga usai, Gary Medel melakukan dua tekel penting untuk menghentikan Belotti yang melakukan serangan balik.

Susunan pemain seturut laman resmi Liga Italia:

Torino (3-4-1-2): Vanja Milinkovic-Savic, Armando Izzo (Mergim Vojvoda 86′), Lyanco, Gleison Bremer, Amer Gojak (Soualiho Meite 65′), Tomas Rincon, Karol Linetty, Ricardo Rodriguez, Sasa Lukic, Federico Bonazzoli (Simone Verdi 29′), Andrea Belotti
Pelatih: Marco Giampaolo

Bologna (4-2-3-1): Angelo da Costa, Lorenzo De Silvestri (Mitchell Dijks 62′), Danilo, Gary Medel, Takehiro Tomiyasu, Nicolas Dominguez (Jerdy Schouten 62′), Mattias Svanberg (Andrea Poli 77′), Emanuel Vignato, Roberto Soriano, Musa Barrow, Rodrigo Palacio
Pelatih: Sinisa Mihajlovic

Komentar
Banner
Banner