Liverpool sempat membalas melalui sepakan Mohamed Salah memanfaatkan bola liar di dalam kotak penalti pada menit ke-33, mengubah skor jadi 2-1.
Tetapi dua menit kemudian Villa merestorasi keunggulan dua gol berkat sepakan voli John McGinn yang sempat membentur Virgil van Dijk dan arahnya berbelok mengecoh Adrian. Skor bertambah jadi 3-1 untuk keunggulan tuan rumah Villa.
Villa terus menggila dan pada menit ke-39 Watkins melengkapi raihan trigol dengan sundulan mudah menyambut umpan tarik Trezeguet yang sebelumnya lolos dari kawalan untuk mengejar bola tendangan bebas kiriman Ross Barkley demi menutup babak pertama dengan skor telak 4-1.
Saat turun minum Juergen Klopp berusaha mengatasi masalah dengan memasukkan Takumi Minamino menggantikan Naby Keita, tetapi masalah baru muncul dari kegagalan lini tengah Liverpool menjaga penguasaan bola yang berkali-kali membuat Villa bisa menciptakan peluang.
Baca Juga : Hasil Akhir Lazio vs Inter Milan, Ternoda Ulah Ciro Immobile dan Stefano Sensi
Baca Juga : Hasil Liga Inggris, Everton vs Brighton, James Rodriguez 2 Gol, Skor Akhir 4-2
Pada menit ke-55, Barkley menandai debutnya sebagai pemain pinjaman dari Chelsea dengan sebuah gol untuk memperbesar skor keunggulan Villa jadi 5-1, lewat tembakan yang kembali dibantu benturan dari kaki Trent Alexander-Arnold.
Mohamed Salah mencetak gol keduanya lima menit kemudian untuk memperkecil ketertinggalan 2-5, tetap Liverpool gagal merespon untuk bangkit.
Pada menit ke-66 sebuah gol yang dibantu benturan terjadi lagi, ketika tembakan Grealish menyelesaikan umpan Watkins sempat berbelok mengecoh Adrian setelah terkena badan Fabinho. Tertinggal 6-2 Liverpool makin terpuruk.