Hot Borneo

Hari Ini Pilkades Serentak di Kapuas, Warga Antusias Mencoblos

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Hari ini ratusan desa di Kabupaten Kapuas, Kalteng, serentak melaksanakan pesta demokrasi…

Featured-Image
Pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Desa Pulau Telo, Kecamatan Selat, Kapuas, Kalteng, Selasa (26/7). Foto-apahabar.com/Irfansyah

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Hari ini ratusan desa di Kabupaten Kapuas, Kalteng, serentak melaksanakan pesta demokrasi pemilihan kepala desa (Pilkades), Selasa (26/7).

Di Kecamatan Selat yang merupakan wilayah Kota Kapuas, Pilkades dilaksanakan di Desa Pulau Telo dan Desa Pulau Telo Baru.

Dari pantauan bakabar.com di TPS 05 Desa Pulau Telo, terlihat masyarakat begitu sangat antusias. Mereka datang berbondong-bondong ke TPS untuk mencoblos.

“Iya, masyarakat di sini sangat antusias sekali untuk menyalurkan hak pilihnya dan Pilkades hari ini berjalan sangat kondusif,” kata salah satu panitia Pilkades, Zainudin.

Menurut Zainudin khusus di TPS 05 Desa Pulau Telo jumlah daftar pemilih tetap atau DPT sebanyak 626 orang dengan jumlah calon kades sebanyak 5 orang.

“Alhamdulilah sampai saat ini tidak ada kendala. Semoga calon terpilih nantinya bisa mengemban tugasnya sesuai visi dan misi mereka,” harap Zainudin.

Sementara itu Pilkades di Desa Pulau Telo baru khususnya di TPS 02, masyarakat juga terlihat sangat antusias untuk mencoblos.

Masyarakat di sana juga berharap Kades terpilih nantinya bisa membawa perubahan Desa Pulau Telo Baru kearah yang lebih baik.

“Dan juga harus transparan dalam mengelola dana desa,” harap warga Desa Pulau Telo Baru, Hermansyah usai mencoblos.



Komentar
Banner
Banner