Bisnis

Harga BBM Pertamina Turun di Awal 2024, Cek Daftar Lengkapnya

PT Pertamina (Persero) telah mengumumkan harga BBM terbaru per 1 Januari 2024. Sejumlah bahan bakar non subsidi mengalami penurunan harga.

Featured-Image
PT Pertamina (Persero) telah mengumumkan harga BBM terbaru per 1 Januari 2024. Foto: Okezone

bakabar.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) telah mengumumkan harga BBM terbaru per 1 Januari 2024. Sejumlah bahan bakar non subsidi mengalami penurunan harga.

Melalui keterangan resmi Pertamina, harga seluruh BBM nonsubsidi turun dibandingkan 1 Desember 2023. Mulai dari Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, hingga Pertamina Dex.

"PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga BBM umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri ESDM Nomor 245.K/MG.01/MEM.M/2022," demikian keterangan Pertamina seperti dikutip, Selasa (2/1).

"Evaluasi harga dilakukan setiap bulan berdasarkan harga rata-rata publikasi minyak dunia dalam periode tanggal 25 hingga tanggal 24 bulan sebelumnya," tambah kerangan tersebut.

Sebelumnya di awal Desember 2023, harga Pertamax dibanderol Rp13.950 per liter di seluruh Kalimantan. Namun sekarang bisa ditebus seharga Rp13.500 per liter.

Sementara Pertamax Turbo yang sebelumnya mencapai 15.750 per liter, berubah menjadi hanya 14.750 per liter. Kemudian Dexlite dan Pertamina Dex sama-sama turun di kisaran Rp1.000 per liter.

Berikut harga BBM terbaru per 1 Januari 2024 di seluruh Kalimantan:

Kalimantan Barat
Pertamax: Rp 13.500
Pertamax Turbo: Rp 14.750
Dexlite: Rp 14.900
Pertamina Dex: Rp 15.450
Solar: Rp 6.800
Pertalite: Rp 10.000

Kalimantan Tengah
Pertamax: Rp 13.500
Pertamax Turbo: Rp 14.750
Dexlite: Rp 14.900
Pertamina Dex: Rp 15.450
Solar: Rp 6.800
Pertalite: Rp 10.000

Kalimantan Selatan
Pertamax: Rp 13.500
Pertamax Turbo: Rp 14.750
Dexlite: Rp 14.900
Pertamina Dex: Rp 15.450
Solar: Rp 6.800
Pertalite: Rp 10.000

Kalimantan Timur
Pertamax: Rp 13.500
Pertamax Turbo: Rp 14.750
Dexlite: Rp 14.900
Pertamina Dex: Rp 15.450
Solar: Rp 6.800
Pertalite: Rp 10.000

Kalimantan Utara
Pertamax: Rp 13.500
Pertamax Turbo: Rp 14.750
Dexlite: Rp 14.900
Pertamina Dex: Rp 15.450
Solar: Rp 6.800
Pertalite: Rp 10.000

Editor


Komentar
Banner
Banner