Perayaan Natal

Gratis, Transjakarta Sediakan Shuttle Bus Spesial Malam Natal

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menyediakan shuttle bus gratis untuk ke gereja pada malam Natal 2022.

Featured-Image
Ilustrasi Transjakart. Foto via Warta Kota

bakabar.com, JAKARTA - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menyediakan shuttle bus gratis untuk ke gereja pada malam Natal 2022.

Hal tersebut guna memberikan kemudahan mobilitas bagi masyarakat yang ingin beribadah ke gereja.

"Kami berharap bisa memberi kemudahan mobilitas bagi masyarakat, khususnya yang ingin melakukan ibadah malam Natal dengan aman dan nyaman," kata Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT Transjakarta Anang Rizkani Noor, Sabtu (24/12).

Baca Juga: Pastor Paroki Katedral Merasa Umat Aman dengan Kunjungan Pj Heru

Selain itu, Anang juga menjelaskan layanan shuttle bus gratis ini mulai pada pukul 16.00 sampai dengan 24.00 WIB.

"Masyarakat dapat menggunakan layanan gratis tersebut mulai pukul 16.00-24.00 WIB," ujarnya.

Berikut, daftar rute dari shuttle bus tersebut:

1. Gereja Katedral - Monas;

2. GPIB Immanuel - Monas;

3. GPIB Paulus - Tosari;

4. Gereja Santo Ignatius Loyola - Tosari;

5. GKI Menteng - Tosari;

6. GKPI Satria - Grogol.

Editor


Komentar
Banner
Banner