Perayaan Natal

Pastor Paroki Katedral Merasa Umat Aman dengan Kunjungan Pj Heru

Romo Albertus Hani Rudi Hartoko mengapresiasi kunjungan tersebut.

Featured-Image
Kepala Pastor Gereja Katedral, Romo Albertus Hani Rudi Hartoko Saat Menyambut Kedatangan PJ Heru Budi Hartono (Foto: apahabar.com/Daffaaldi)

bakabar.com, JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Kapolda  Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, hari ini berkeliling sejumlah gereja guna memberikan dukungan moril kepada umat Nasrani yang merayakan Malam Natal 2022.

Salah satu Gereja yang dikunjunginya yakni, Gereja Katederal, Jakarta Pusat. Pastor Gereja Katedral Romo Albertus Hani Rudi Hartoko mengapresiasi kunjungan tersebut.

Baca Juga: Pastikan Kelancaran Natal, PJ Heru dan Kapolda Metro Safari Keliling Gereja di Jakarta

Dia menyebut kedatangan para pemimpin tersebut memberikan rasa aman kepada seluruh jamaat yang beribadah di Gereja Katedral.

"Mewakili seluruh jamaat Katedral Jakarta, kami mengucapkan terima kasih yang setulus-tulusnya atas kehadiran para pemimpin kami di DKI Jakarta dan sahabat-sahabat lintas agama yang sungguh-sungguh memberikan rasa aman bagi kami semua," kata Romo Rudi kepada awak media, di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Sabtu (24/12).

Tak hanya itu, Romo mengatakan dengan kunjungan itu menjadikan semangat Natal mewujud dalam upaya bersama mendorong semua umat untuk menjadi warga negara yang baik.

"Kunjungan ini memberikan semangat Natal yang mendorong seluruh umat untuk menjadi warga negara yang baik, tidak merepotkan bapak gubernur dan pimpinan-pimpinan daerah kami," ujarnya.

Baca Juga: Gereja Katedral Disterilkan, 2.180 Jemaat Rayakan Misa Malam Natal

Untuk diketahui, dalam kegiatan ini, Heru didampingi jajaran Forkompimda mulai dari Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Fadil Imran hingga Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes  Pol Komarudin.

Selain itu, turut serta Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi serta PJ Sekretaris Daerah (Sekda) Uus Kuswanto.

Dalam agenda ini, Heru menyambangi 4 gereja. Pertama, Gereja GPIB Imanuel, kemudian Gereja Katedral, Gereja Katolik Ignatius Loyola, dan terakhir Gereja GPIB Paulus.

Editor


Komentar
Banner
Banner