bakabar.com, JAKARTA - Ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Series berlanjut ke Kota Semarang, Jawa Tengah.
Selama lima hari mulai 18-22 Oktober ini, GIIAS Semarang 2023 akan bertempat di Marina Convention Center dan diikuti peserta dari berbagai industri otomotif.
Tercatat ada 30 merek yang akan ambil bagian dalam GIIAS Semarang kali ini, termasuk brand kendaraan roda empat dan roda dua.
Untuk merek mobil ada Chery, Daihatsu, Honda, Hyundai, KIA, Mazda, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, hingga Wuling.
Baca Juga: Setelah GIIAS 2023, Mitsubishi XFORCE Dipamerkan di Solo dan Padang
Sedangkan untuk motor ada Exotic, Pacific, Royal Enfield dan Yamaha yang akan memeriahkan GIIAS Semarang 2023.
GIIAS Semarang 2023 turut dihadiri pula oleh puluhan merek aftermarket sebagai industri pendukung otomotif.
Menurut Sri Vista Limbong, Project Director Seven Event selaku penyelenggara GIIAS Series, ajang otomotif tersebut menghadirkan berbagai program menarik untuk pengunjung.
Tersedia juga panggung hiburan yang akan ditempatkan di area outdoor.
"Berbagai program acara edukatif dan menarik seperti festival musik, community gathering, influencer talkshow, dan kuis interaktif akan disajikan pada panggung utama," ujar Sri dalam rilis resminya, Selasa (17/10).
Baca Juga: 4 Mobil Termurah di GIIAS Surabaya 2023, Ada yang Listrik!
Bukan cuma itu, GIIAS Semarang 2023 menghadirkan education day yang mendatangkan berbagai sekolah untuk melihat ragam inovasi dari industri otomotif.
Pengunjung juga bisa mengetes kendaraan baru di area test drive yang sudah disiapkan.
Untuk tahun ini, jalur test drive di GIIAS Semarang 2023 memiliki area sepanjang 3,4 km. Letaknya dari Marina Convention Center hingga ke Jalan Cluster Ibiza POJ City.
Dalam GIIAS Semarang 2023 juga menggandeng Komunitas Mobil Semarang (Kosmos) untuk memeriahkan acara community gathering.
Baca Juga: Daftar Mobil Termahal yang Dipamerkan di GIIAS Surabaya 2023
Ada pula sesi talkshow bersama influencer otomotif Ridwan Hanif pada 19 Oktober di GIIAS Semarang 2023.
Sebagai informasi, GIIAS Semarang 2023 akan dibuka mulai pukul 11.00 WIB dan 21.00 WIB pada Rabu sampai Jumat.
Sementara saat akhir pekan, pameran akan dibuka pukul 10.00 sampai 21.00 WIB.
Untuk pembelian tiket GIIAS Semarang 2023 bisa dilakukan secara langsung di lokasi pameran.
Harga tiket GIIAS Semarang 2023 periode weekdays Rp20 ribu dan Rp30 ribu untuk weekend.