Sport

Gara-gara Paul Pogba, UEFA Singkirkan Minuman Beralkohol Dalam Jumpa Pers

apahabar.com, JAKARTA – Aksi Paul Pogba yang menggeser botol minuman beralkohol dalam jumpa pers di Euro…

Featured-Image
Paul Pogba menyingkirkan botol bir saat jumpa pers usai laga Prancis vs Jerman di Allianz Arena, Rabu (16/6). Foto-Ist.

bakabar.com, JAKARTA – Aksi Paul Pogba yang menggeser botol minuman beralkohol dalam jumpa pers di Euro 2020, mendapat perhatian Federasi Sepakbola Eropa (UEFA).

Mulai fase babak 16 besar hingga final, UEFA memutuskan tidak lagi menaruh botol minuman beralkohol di meja jumpa pers, terutama untuk pemain atau pelatih muslim.

Lantas sebelum jumpa pers, pelatih dan pemain juga akan ditanyai tentang apakah mereka bersedia atau menolak keberadaan botol minuman beralkohol di depan mereka.

“Penyelenggara Euro 2020 akan berhenti menempatkan botol minuman alkohol di depan pemain muslim, setelah Paul Pogba menggeser minuman sponsor turnamen,” demikian penjelasan UEFA seperti dilansir Daily Mail, Jumat (25/6).

Momen Paul Pogba memindahkan botol bir itu terjadi usai kemenangan Prancis atas Jerman di Allianz Arena, Rabu (16/6) dini hari.

Sebelum Paul Pogba, Cristiano Ronaldo juga melakukan aksi serupa dengan menyingkirkan dua botol Coca-Cola dari meja konferensi pers.

Bahkan aksi yang dilakukan Ronaldo tersebut sempat menjadi viral, sehingga berimbas penurunan saham sponsor resmi Euro 2020 itu.

UEFA sempat geram atas aksi yang dilakukan pemain tersebut. Mereka juga mengancam akan menjatuhkan denda, kalau pemain terus menyingkirkan properti sponsor Euro 2020.

Namun akhirnya UEFA menilai terdapat perbedaan mendasar dari aksi Paul Pogba dan Cristiano Ronaldo.

Mengonsumsi alkohol merupakan hal yang diharamkan seorang muslim seperti Paul Pogba. Sementara aksi Ronaldo disebabkan keyakinan mengenai kesehatan dan diet.

Paul Pogba sendiri merupakan mualaf. Gelandang Manchester United ini memeluk agama Islam sejak 2019.

Selain Paul Pogba, pemain muslim yang masih bermain di Euro 2020 di antaranya Ilkay Gundogan, Antonio Rudiger, Granit Xhaka, Emre Can, Karim Benzema dan Xherdan Shaqiri.



Komentar
Banner
Banner