Rekomendasi Film

Film Terrifier 3 Siap Rilis Tahun Depan, Lebih Sadis dan Menegangkan

Terrifier menjadi film horor berser yang sajikan kesan menyeramkan lewat aksi Art the Clown yang sadis. Seri ketiga dari film ini dirilis tahun depan.

Featured-Image
Terrifier 3, Pastikan Akan Tayang pada Oktober 2024, Hadirkan Teror Badut Lebih Sadis dan Menyeramkan. Foto: IMDb

bakabar.com, JAKARTA - Terrifier menjadi film horor berser yang sajikan kesan menyeramkan lewat aksi Art the Clown yang sadis. Seri ketiga dari film ini dirilis tahun depan.

Melansir Digital Spy, Sabtu (4/11), Terrifier 3 telah mengumumkan tanggal rilisnya di Amerika Serikat, yang akan dirilis pada 25 Oktober 2024, yang berlangsung selama natal hingga akhir tahun depan.

Serial horor yang disutradarai serta ditulis oleh Damien Leone ini menceritakan teror dari Art the Clown, seorang pembunuh berantai gila dengan kostum badut dan riasan menyeramkan yang meneror penduduk Miles Country, New York.

Pada sekuel ketiganya, sang sutradara akan mengangkat tema Natal, dengan fokus berpusat pada sang badut Art the Clown yang sadis dan haus akan darah.

Baca Juga: Tak Hanya Menghibur, Menonton Film Horor Punya Manfaat Lain

Dalam film ketiganya, seluruh kebenaran dari teka-teki dari seri Terrifier akan terbayarkan di film terbaru ini.

Tema horor dengan kostum menyeramkan masih akan dilakukan dalam seri ini.

Masih menghadirkan David Howard Thornton, yang berperan sebagai badut menyeramkan berciri khas memiliki riasan putih dengan gigi yang tajam.

David berduet dengan Lauren LaVera, berperan sebagai Sienna, salah satu target sang Art the Clown.

Terrified 3 Akan Tayang Pada Oktober 2024. Foto: Digital Spy
Terrifier 3 Akan Tayang Pada Oktober 2024. Foto: Digital Spy

Baca Juga: Rekomendasi Film Action Terbaik, Nonton Pertarungan Jagoan yang Sengit

Penayangan Terrifier 3 tak hanya di AS, Signature Entertainment, selaku distributor film di Inggris mengonfirmasi menayangkan film tersebut, seperti dua film sebelumnya.

Sang sutradara, Damien Leone mengaku, kesuksesan Terrifier tak hanya didorong oleh rasa puas akan ikon baru dan mendebarkan seperti Art the Clown, tapi juga tanggal perilisan yang tepat.

"Saya akan terus mendobrak batasan di Terrifier 3, dan tidak sabar menunggu aksi dari Art the Clown," tambahnya, dikutip Digital Spy.

Baca Juga: Film Studio Ghibli dengan Genre Sedih, Dijamin Berderai Air Mata

Pada film keduanya, Terrified 2, mendapatkan kritik yang baik dari para penggemar horor.

Aktor Chris Jericho yang berperan sebagai Burke mengungkapkan bahwa film ini sangat 'menjijikan'.

Film waralaba ini menjadi hit box office dalam penayangan seri keduanya, diketahui dari The Hollywood Reporter, film ini berhasil meraup $11 juta dengan pengeluaran anggaran sebesar $250.000.

Editor
Komentar
Banner
Banner