Polemik Al-Zaytun

FAPP Bawa Bukti Tambahan 10 Video Demi Jerat Panji Gumilang

Forum Advokat Pembela Pancasila (FAPP) kembali menyambangi Bareskrim Polri untuk menyertakan bukti tambahan terkait perkara pimpinan pondok pesantren Al Zaytun

Featured-Image
Ketua DPP FAPP, Ihsan Tanjung Kembali menyambangi Bareskrim Polri untuk memberikan bukti tambahan terkait dugaan penistaan agama ponpes Al-Zaytun (Foto: apahabar.com/Farhan)

bakabar.com, JAKARTA - Forum Advokat Pembela Pancasila (FAPP) kembali menyambangi Bareskrim Polri untuk menyertakan bukti tambahan terkait perkara pimpinan pondok pesantren Al Zaytun, Panji Gumilang.

"Kami sebagai pelapor dipanggil oleh penyidik Bareskrim Mabes Polri untuk memberikan bukti-bukti tambahan," kata Ketua DPP FAPP, Ihsan Tanjung kepada wartawan di Gedung Bareskrim, Mabes Polri, Senin (3/7).

Baca Juga: Ridwan Kamil: Persoalan Al-Zaytun Diputuskan Awal Pekan Depan

Ihsan menerangkan pihaknya membawa file 10 rekaman video ke penyidik Bareskrim untuk melengkapi konstruksi perkara. 

"Barusan saya sudah kasih ada 10 bukti tambahan dalam bentuk video rekaman, kami sudah kasih ke penyidik semua bukti-bukti barunya," ujarnya.

Dia berharap bukti yang dibawa dapat memperkuat laporan yang dilayangkan untuk mempidanakan Panji Gumilang.

"Ini hanya memperkuat bukti aja. Karena bukti yang kemarin belum cukup, jadi kami harus menambah bukti baru, tapi materinya sama," imbuhnya.

Baca Juga: Mahfud MD Pastikan Ponpes Al-Zaytun Akan Dievaluasi Menyeluruh

Sebelumnya Bareskrim Polri memastikan pimpinan Ponpes Al-Zaytun, Panji Gumilang akan menghadiri pemanggilan pemeriksaan terkait kasus penistaan agama.

Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Pol Djuhandani yang menjelaskan Panji Gumilang siap memenuhi panggilan penyidik.

“Adapun yang bersangkut sudah berada di Jakarta, dan bersedia untuk dilaksanakan pemeriksan penyelidikan,” kata Djuhandani saat dikonfirmasi, di Mabes Polri, Jakarta, Senin (3/7).

Lebih lanjut, Djuhandhani menjelaskan Panji akan memenuhi panggilan penyidik sekitar pukul 13.00 atau 14.00 WIB.

Editor


Komentar
Banner
Banner