Penjambretan Bekasi

Emak-Emak Bekasi Dijambret, Lari Kejar Pelaku Sampai Pingsan

Ibu-ibu bersama dua orang anaknya menjadi korban penjambretan di Jalan Mawar, Kaliabang Tengah, Bekasi Utara, Senin (10/7) tadi.

Featured-Image
TKP aksi penjambretan di Jalan Mawar, Kaliabang Tengah, Bekasi Utara. Foto: apahabar.com/Mae Manah

bakabar.com, BEKASI - Emak-emak bersama dua orang anaknya menjadi korban penjambretan di Jalan Mawar, Kaliabang Tengah, Bekasi Utara, Senin (10/7) tadi.

Ketua RW 09, Kaliabang Tengah, Yanto mengatakan, saat peristiwa terjadi korban hendak menuju ke pasar.

“Kebetulan ibu (korban) itu punya warung mau belanja ke Blok A,” kata Yanto, saat ditemui bakabar.com, Rabu (12/7).

Ditengah perjalan korban dipepet dua orang laki-laki berboncengan sepeda motor. Pelaku langsung menarik tas selempang milik korban.

Baca Juga: Aksi Heroik Polantas Kotabaru: Duel Tangkap Jambret

Korban kemudian jatuh dari sepeda motornya. Sementara pelaku berhasil meloskan diri dan membawa kabur tas milik korban.

“(Yang diambil pelaku) 3 hp, tas, dan sejumlah uang untuk belanja,” ucapnya.

Sementara, Korban, Supriyanti (40) menyebut, pasca terjatuh dari motornya ia sempat mengejar pelaku dibantu oleh beberapa warga yang tengah melintas.

“Iya saya sempat lari tapi keadaan kaki pincang memang ngerasaiin kaki sakit yaudah saya gatau lagi langsung jatuh begitu aja tahu-tahu pikiran jatuh di tempat tidur, pingsan. Orang matanya gelap,” tutur Supriyanti.

Supriyanti mengaku tak percaya kalau dia bisa menjadi korban aksi kejahatan. Sebab, tempat kejadian perkara (TKP) adalah wilayah yang sering ia lintasi.

Baca Juga: Rampas Hp Remaja, 2 Jambret Bersajam Ditangkap di Tamansari

“iya sering lewat situ. Kondisinya ramai jaln itu klau siang juga ramai gak ada apa-apa, ya lagi apes aja sayanya,” ujarnya.

Dirinya berharap, pelaku segera ditemukan sehingga kejadian serupa tidak terjadi kembali.

“Moga-moga biarin ketangkep aja itu jambretnya, jangan ada kejadian selanjutnya dengan ibu-ibu yang lain,” tutupnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner