Hot Borneo

Efek Piala Dunia, Penjualan STB di Balikpapan Laris Manis

Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar membawa dampak tersendiri terhadap penjualan Set Top Box (STB) di Balikpapan.

Featured-Image
Salah satu toko elektronik di Balikpapan menjual STB. Foto-apahabar.com/Riyadi

bakabar.com, BALIKPAPAN – Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar membawa dampak tersendiri terhadap penjualan set top box (STB) di Balikpapan. Beberapa toko elektronik yang menjual STB mengaku kebanjiran pembeli.

 “Ya mas, jelang Piala Dunia itu sudah ada yang beli, rata-rata memang mau nonton bola terutama Piala Dunia,” kata Chandra, salah satu penjual STB di salah satu toko elektronik kawasan Manggar.

 Harga STB pun bermacam-macam, mulai dari yang paling murah sekitar Rp180 ribu hingga Rp300 ribu. Kebanyak warga membeli STB agar dapat menonton siaran langsung Piala Dunia 2022 tanpa harus berjibaku dengan sinyal internet yang buruk.

“Sengaja memang beli, karena kalau pakai internet itu gambarnya nggak bagus, buram, belum lagi masalah jaringan, nggak tenang kami nonton. Jadi sepakat sama warga kampung sini beli STB. Pas kami pasang, betul-betul cerah tanpa blur,” ujar Fredy, warga Perumahan Batakan Permai III, Rabu (23/11).

Senada dengan Edy Santoso, warga Karang Rejo ini juga turut membeli STB agar tidak kecewa jika siaran Piala Dunia harus diacak.

“Mending begini daripada capek kena siaran acak terus mas,” tuturnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner