Hot Borneo

Dukung Ketahanan Pangan, Koramil Angsana Tanam Padi Bersama Warga

apahabar.com, BATULICIN – Sebagai bentuk dukungan terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional, Koramil 1022-07/Angsana secara langsung menanam…

Featured-Image
Anggota Koramil Angsana menanam padi bersama warga. Foto-Istimewa.

bakabar.com, BATULICIN – Sebagai bentuk dukungan terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional, Koramil 1022-07/Angsana secara langsung menanam padi, Minggu (7/8).

Di lahan seluas 48 hektar di Desa Sumber Baru sebagai lumbung padi di Kecamatan Angsana kegiatan dilakukan bersama dengan Kelompok Tani Guyub Rukun, Kelompok Tani Mulya dan Kelompok Tani Sri Mulya.

Sebagai prajurit teritorial, Babinsa tidak hanya mahir dalam menggunakan alat-alat militer, mereka juga terampil mengoperasikan alat-alat pertanian contohnya traktor tangan.

Kegiatan pendampingan dan pembinaan Babinsa Angsana kepada para petani di wilayah desa binaan masing-masing sudah berlangsung sejak lama.

Selain melakukan pembinaan, kegiatan ini juga untuk menampung segala kendala dan permasalahan para petani, dan apabila perlu akan dikoordinasikan dengan instansi terkait
guna dicarikan solusi dan jalan keluarnya.

“Sebagai satuan kewilayahan, Koramil Angsana sangat mendukung program ketahanan pangan nasional,” ungkap Danramil 1022-07/Angsana, Kapten Inf Aries PH.

Kapten Aries mengatakan untuk wilayah Kecamatan Angsana kegiatan pendampingan kepada para petani sudah lama lakukan. Bahkan mereka tidak ragu-ragu untuk terjun langsung bersama dengan warga untuk menanam pagi.

“Ini kami lakukan sebagai salah satu cara memotivasi para petani agar lebih giat lagi dalam mengolah lahan persawahan,” tuturnya.

Kapten Aries menambahkan para Babinsa harus banyak belajar tentang bidang pertanian, harus mahir mengoperasikan alat pertanian dan yang terpenting mendengarkan dan mencari solusi terhadap setiap permasalahan para petani.

“Semoga dengan ini semua Kecamatan Angsana bisa menjadi salah satu daerah penghasil padi di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu,” pungkas Aries.



Komentar
Banner
Banner