bakabar.com, JAKARTA – Drama Korea bulan September 2023 sangat menarik. Aneka genre tersediaa untuk dinikmati pecinta drakor.
Berikut ini ada tujuh drama Korea pilihan yang bisa Anda catat untuk rekomendasi:
A Time Called You
Han Doo-Jin bekerja sebagai anggota kepolisian di Kantor Polisi Sungai Han. Ia memiliki sifat yang mudah marah dan sangat mengutamakan keadilan. Di sisi lain, rekan kerjanya, Petugas Polisi Lee Cheon-Seok, memiliki kepribadian yang bertolak belakang dengan Han Doo-Jin. Para petugas di kantor tersebut memiliki tugas untuk menjaga keselamatan warga yang datang untuk menikmati Sungai Han beserta daerah sekitarnya, serta mengatasi dan menyelesaikan kejadian-kejadian kriminal yang terjadi di wilayah tersebut.
Tayang 13 September, drama ini bergenre misteri dan thriller dan dibintangi oleh Kwon Sang Woo, Kim Hee Won, Lee Sang Yi, Bae Da Bin dan Shin Hyun Seung.
The Day of Kidnapping
Kim Myung-Joon, pria dengan keterbatasan ekonomi namun hati hangat, terdesak membiayai operasi putrinya yang sakit. Mantan istrinya muncul dan mengusulkan rencana menculik Choi Ro-Hee, gadis kaya berusia 11 tahun. Dalam keputusasaan, Kim Myung-Joon setuju.
Saat akan menjalankan penculikan, Kim Myung-Joon menabrak Choi Ro-Hee secara tidak sengaja, yang menyebabkan gadis itu kehilangan ingatan akibat cedera.
Kim Myung-Joon merawat Choi Ro-Hee dan dia percaya bahwa pria itu adalah ayahnya. Namun, Kim Myung-Joon ingin mengembalikannya kepada orang tuanya. Usahanya menghubungi mereka tak berhasil, dan dia pergi ke rumah mereka untuk mencari tahu.
Di rumah itu, Kim Myung-Joon menyaksikan jenazah orang tua Choi Ro-Hee dikeluarkan. Choi Ro-Hee menyadari bahwa Kim Myung-Joon bukan ayahnya, dan bahwa hubungan mereka adalah kebohongan.
Drama ini akan dibintangi Yoon Kye Sang, Park Sung Hoon dan Yu Na. Rilis 13 September dengan 12 episode.
7 Escape : War of Survival
Dibintangi oleh Uhm Ki-Joon, Hwang Jung-Eum, Lee Joon, Lee Yoo-Bi, Shin Eun-Kyung, Yoon Jong-Hoon, Jo Yoon-Hee, Jo Jae-Yun, Lee Deok-Hwa mengisahkan tujuh orang terlibat dalam kasus hilangnya seorang gadis.
Drama ini bergenre thriller dan misteri, rilis pada 15 September dengan 17 episode.
Song of the Bandits
Selama masa pendudukan Jepang di Korea Selatan, penduduk setempat bermigrasi ke wilayah tidak berhukum di Jiandao, Tiongkok. Di sana, para migran membentuk komunitas dan bersatu demi melindungi pemukiman mereka dari potensi ancaman.
Drama bergenre historis, thriller, romantic dan action ini dibintangi oleh Kim Nam-Gil, Seohyun, Yoo Jae-Myung, Lee Hyun-Wook, Lee Ho-Jung dan akan tayang pada 22 September.
The Worst of Evil
Park Joon-Mo adalah seorang petugas polisi. Untuk penyelidikan narkoba yang mengarah ke perdagangan narkoba antara Korea Selatan, Tiongkok, dan Jepang, Park Joon-Mo menyusup ke organisasi kriminal.
Sementara itu, Park Joon-Mo menikah dengan Yoo Ui-Jung. Dia juga seorang petugas polisi dan terlibat dalam penyelidikan narkoba yang sedang dilakukan suaminya. Muncul di samping mereka adalah Jung Ki-Cheol. Dia adalah bos karismatik dari organisasi kejahatan yang baru dibentuk.
Dibintangi oleh Ji Chang Wook, Wi Ha Joon, drama ini bergenre action, thriller, dan criminal. Segera tayang pada 27 September.