DPRD Barito Utara

DPRD Barito Utara Kunjungi SDN 1 Payang Gunung Purei

Anggota DPRD Barito Utara Hj Nety Herawati dan Edy Frans Azi melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) di wilayah Desa Payang Kecamatan Gunung Purei tepatnya di SDN

Featured-Image
KUNKER DALAM DAERAH - Anggota DPRD Barito Utara Hj Nety Herawati dan Edy Frans Azi saat melakukan kunjungan kerja dalam daerah di salah satu sekolah di wilayah Kecamatan Gunung Purei. Foto-Istimewa

bakabar.com, MUARA TEWEH - Anggota DPRD Barito Utara, Nety Herawati dan Edy Frans Azi melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) di wilayah Desa Payang Kecamatan Gunung Purei, Muara Teweh, tepatnya di SDN 1 Payang, Kamis (9/3/2023).

“Kunjungan kerja dalam daerah yang dilaksanakan beberapa waktu lalu adalah untuk melihat fasilitas sekolah dan mengendengar aspirasi dari para guru dan masyarakat mengenai keaktifan tenaga pengajar di desa-desa,” kata Nety Herawati,

Dalam pertemuan dengan kepala SDN 1 Payang, para guru mengusulkan untuk rehab gedung sekolah, kemudian rehab wc dan juga pengadaan alat-alat perlengkapan seperti buku-buku dan lainnya.

“Dalam kunjungan tersebut mereka (kepsek dan guru) mengusulkan rehab gedung sekolah, rehab wc bagi guru dan murid serta pengadaan alat-alat perlengkapan sekolah seperti buku- buku bacaan untuk di perpustakaan,” kata kader dari Partai Nasdem Barito Utara yang juga Ketua IPEMI Barito Utara.

Editor


Komentar
Banner
Banner