Kalsel

Diungkap Camat, Basit Ternyata Warga Semangat Dalam Handil Bakti!

apahabar.com, BANJARMASIN – Perlahan tapi pasti, sosok Basit mulai terungkap ke publik. Belakangan sesosok perempuan mengaku…

Featured-Image
Pemotor Honda PCX mengawal mobil Ading Basit. Foto-Istimewa

Terbaru, Camat Alalak, Muhammad Sya'rawi membenarkan jika Basit merupakan warganya yang berdomisili di Semangat Dalam, Handil Bakti, Batola.

“Orangnya sudah ada, tapi sebagai apa tidak mengetahui,” ucap Sya'rawi kepada bakabar.com, Kamis (23/9) siang.

Ia pun sudah membicarakan peristiwa ini dengan Kapolsek Berangas. Sya’rawi berjanji turut mendalami informasi tentang Basit.

Di balik peristiwa ini, Sya’rawi menyayangkan lambannya pembukaan jembatan Alalak.

“Sehingga mengakibatkan kemacetan di Terminal Handil Bakti,” tandasnya.

Sebelumnya, polisi telah mengantongi identitas Basit, nama yang dipakai sebagai ‘password’ melintasi jembatan Alalak.

“Info sementara, Basit warga Alalak,” ucap Kapolsek Berangas, Ipda Iman Juana kepada bakabar.com, Kamis (23/9) pagi.

Ipda Iman berjanji bakal mendalami kasus tersebut.

“Masih didalami,” pungkasnya.

Sosok Berpengaruh

Seorang penjaga pintu jembatan Alalak, Fauzi mengaku Basit merupakan sosok berpengaruh di kawasan tersebut.

"Saya enggak berani, dia berpengaruh di sini," ungkap Fauzi.

Fauzi tak mengetahui jika ada penumpang yang merekam momen itu.

"Mereka dari arah Handil Bakti. Tetapi sebelumnya ada Basitnya melintas dan bilang jika ada mobil, bukakan saja pintunya. Saya tak berani membangkang,” bebernya.

"Baru kali ini saya menemukan. Kemarin saja ada aparat naik sepeda izin mau foto-foto saja, saya tegaskan tak berani membukakan. Tetapi saya tak berani bermasalah dengan Basit. Dulu baru kerja melarang orang berpengaruh di sini saya kena semprot," tutupnya.



Komentar
Banner
Banner