Jatuh Bangun Berkarier di Negeri Orang
Pencapaian Lisa yang demikian tentu tak instan. Setidaknya butuh waktu lebih dari satu dekade bagi sang idol untuk sampai di titik yang sekarang. Perjalanan panjang itu dimulai ketika dirinya baru berusia 13 tahun.
Tepatnya pada 2010, Lisa mengikuti audisi idol yang digelar YG Entertainment di Thailand. Sedari kecil, perempuan kelahiran 1997 ini bercita-cita menjadi bintang, mengingat dia juga merupakan penggemar girl band 2NE1.
Dari 4.000 peserta yang mengikuti audisi tersebut, hanya Lisa yang lolos dan diminta terbang ke Korea Selatan. Di usianya yang tergolong masih belia, dirinya menjalani masa trainee yang terbilang cukup keras.
Lisa berlatih keras setidaknya 12 jam setiap harinya untuk mengasah kemampuan menyanyi, menari, dan rap. Belum lagi, idol yang kala itu masih remaja harus menjalankan program diet demi menjaga tubuh.
Perbedaan budaya juga sempat menjadi tantangan bagi Lisa, yang notabene lahir di Thailand. Saat pertama kali menjajaki di Korea, dia sama sekali tidak bisa berbahasa ibu negara itu. Dia pun merasa kesulitan berkomunikasi, sehingga tak jarang merasa terasingkan.
Merasa tak punya siapa-siapa, Lisa sering merasakan homesick selama beberapa bulan pertama tiba di Korea. Dia terpaksa hidup sendirian di negeri orang, mulai dari mengatur keuangan sampai mengambil keputusan penting dalam hidupnya.