Politik

Dikunjungi Ketua Bapilu Wilayah Kalimantan, Paslon Gusti Iskandar-Iwansyah Optimis Menang

apahabar.com, BANJARBARU – Dikunjungi Ketua Pemenangan Pemilu Wilayah Kalimantan DPP Partai Golkar, Bambang Heri Purnama, pasangan…

Featured-Image
Paslon nomor urut 1 Gusti Iskandar-wansyah bersama Ketua Bapilu Wilayah Kalimantan DPP Partai Golkar, Bambang Heri beserta tim pemenangan.Foto-apahabar.com/Nurul Mufidah

bakabar.com, BANJARBARU - Dikunjungi Ketua Pemenangan Pemilu Wilayah Kalimantan DPP Partai Golkar, Bambang Heri Purnama, pasangan calon Gusti Iskandar-Iwansyah optimis menang.

Bambang Heri sendiri disambut langsung oleh Ketua DPD Golkar Banjarbaru, H AR Iwansyah dan Calon Walikota Banjarbaru H Gusti Iskandar.

Kedatangan Bambang Heri ini dinilai keduanya sebagai penyemangat dan mematahkan anggapan ketidakharmonisan partai berlambang beringin tersebut.

Pasalnya, disebut Bambang Heri dukungan partai Golkar ditambah partai pengusung lainnya, telah siap memenangkan Gusti Iskandar-Iwansyah.

"Kami optimis menang, jumlah suara dari 4 partai pengusung sebanyak 42 ribu, ditambah suara yang lain dari relawan dan simpatisan. Kami yakin di Pilkada Banjarbaru Gusti Iskandar-Iwansyah akan menang," yakin Bambang Heri kepada awak media, Kamis (29/10/2020) sore.

Bukan tanpa alasan, Anggota DPR RI Ini berkunjung untuk menggelar rapat konsolidasi dengan jajaran dan pengarahan kepada Bapilu DPD Golkar Banjarbaru.

Agendanya tentu terkait pemenangan Paslon di Kota Banjarbaru Nomor Urut 1, Gusti Iskandar-Iwansyah dan Paslon di Pilgub Kalsel, Sahbirin-Muhidin.

"Kehadiran saya ke Kantor DPD Golkar ini untuk konsolidasi dan juga memenangkan pasangan No 1 Iskandar-Iwansyah. Golkar harus menang, harus jadi Walikota di Banjarbaru," ungkapnya.

Dan ke depan, lanjut Bambang Heri pihaknya akan memperbaiki terkait masalah yang telah disampaikan dalam rapat dengan menerima masukan dari pengurus Golkar.

Dirinya yakin kader Golkar akan memilih kader-kadernya sendiri.

“Kami juga yakin Golkar menjadi pemenang," katanya.

Karena menurutnya loyalitas kader partai Golkar tak perlu diragukan lagi.

“Semua kader partai harus loyal,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua DPD Golkar Banjarbaru yang juga Calon Wakil Walikota, H AR Iwansyah mengaku berterima kasih kepada Ketua Bapilu Wilayah Kalimantan DPP Partai Golkar, Bambang Heri.

"Kami berterima kasih kepada DPP Golkar atas perhatian khusus yang diberikan serta terkait dukungan dalam segala hal, guna kemenangan Gusti Iskandar-Iwansyah di Kota Banjarbaru," terangnya.

Ke depan, Kata Iwansyah, ia bersama tim akan menjalankan apa yang sudah disampaikan dan menjadi arahan Bambang Heri dalam rapat kondolidasi ini.



Komentar
Banner
Banner