bakabar.com, SOLO - Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi kembali merespons soal kabar yang menyebut dirinya akan menempati kursi Ketua Umum DPP PSI menggantikan Giring Ganesha. Hal itu mencuat pasca dirinya menerima kunjungan Pengurus DPP PSI di Kantor DPP Projo, pada Kamis, (10/08) malam.
"Ah ini gosip aja," katanya ditemui Jumat (11/08).
Budi menegaskan dirinya akan tetap fokus bekerja sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo). Karena itu ia menepis spekulasi yang berembus soal rencana pergantian pucuk pimpinan di PSI.
"Kenapa kok jadi spekulasi. Gaklah, kita ngurus fokus kerja aja. Kitakan fokus kerja sesuai dengan arahan dan perintah pak presiden," jelasnya.
Baca Juga: Dukungan Relawan Projo Terbelah, Budi Arie: Pada Waktunya Bersatu
Kendati demikian, Budi tidak mempermasalahkan kedekatan antara PSI dengan para relawan Jokowi. Hal itu, menurutnya sebagai bentuk pola komunikasi yang baik dan seharusnya dipertahankan.
"Ya gakpapa, makin dekat makin bagus. Kalau semua anak bangsa bersatukan bagus bagi Indonesia," terangnya.
Usai dikunjungi PSI, Budi berniat untuk bertemu dengan PDIP dan sejumlah partai lainnya.
"Semua kita ingin bertemu, dengan siapa pun," pungkasnya.