News

Digelar Hari Ini, Munas HIPMI XVII akan Dibuka Presiden Jokowi

Puncak Munas HIPMI akan digelar Hari ini. Rencananya acara akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo.

Featured-Image
Caketum HIPMI nomor urut 2, (tengah) Bagas Adhadirga (foto: apahabar/Regent)

bakabar.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo akan menghadiri Puncak Musyawarah Nasional (Munas) HIPMI XVII yang akan berlangsung di Hotel Alila Solo, Senin (21/11). Jokowi dijadwalkan membuka dan memberi arahan kepada peserta Munas.

"Bapak Presiden Jokowi akan hadir sekaligus memberi arahan kepada para kandidat yang akan maju sebagai calon ketua umum BPP HIPMI 2022-2025," ujar Ketua Steering Comitte (SC) Munas HIPMI Dede Indra, dikutip Senin (21/11).

Dia mengatakan ada tiga agenda dalam munas tersebut yakni merumuskan program ke depan, laporan pertanggungjawaban pengurus HIPMI 2019-2022, dan memilih nahkoda baru untuk HIPMI periode 2022-2025.

"Agenda Munas XVII nantinya adalah menentukan Ketua Umum BPP HIPMI periode 2022-2025,” lanjutnya.

Baca Juga: Gelar Debat Final, 3 Caketum BPP Hipmi 2022-2025 Saling Adu Gagasan

Ali menambahkan, persiapan Munas XVII di Solo ini tergolong singkat. Namun, ia yakin penyelenggaraan munas pekan depan bisa berjalan dengan baik berkat dukungan dari berbagai pihak.

“Terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Wali Kota Solo, karena bisa dibilang Munas Solo ini merupakan munas tersingkat persiapannya. Tapi kami yakin dengan dukungan seluruh, pihak terutama Wali Kota Solo,” terangnya.

Ia mengatakan, Gibran yang merupakan salah satu pembina Hipmi sejauh ini cukup terbuka dengan terlibat pada persiapan munas tersebut.

Termasuk menyediakan venue untuk acara di tengah padatnya berbagai agenda di Kota Solo, termasuk Muktamar Muhammadiyah.

Baca Juga: Debat Final Caketum HIPMI: Akbar Buchari Bicara soal Bonus Demografi 2030

Selain Jokowi, sejumlah tamu penting lainnya juga akan hadir dalam acara tersebut, yakni Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Disebutkan bakal ada 1.500 orang yang menghadiri acara tersebut. Sementara untuk Munas yang berlangsung nanti, akan mengangkat tema pemulihan ekonomi usai pandemi COVID-19.

Diketahui, tiga kandidat calon Ketua Umum BPP HIPMI yang telah lolos verifikasi adalah Anggawira, Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan BPP HIPMI, Akbar Himawan Buchari, Wakil Ketua Umum BPP HIPMI, dan Bagas Adhadirgha, Sekretaris Jenderal BPP HIPMI.

Editor


Komentar
Banner
Banner