Tak Berkategori

Dian Satro Pamer Perpustakaan Pribadi, Mirip Kantor Aldus Dumbledore

apahabar.com, JAKARTA – Jarang mengekspos kehidupan pribadi, Dian Satro akhirnya memperlihatkan perpustakaan pribadi yang terlihat mirip…

Featured-Image
Memiliki hobi membaca, Dian Sastro menyediakan tempat khusus di rumah untuk dijadikan perpustakaan pribadi. Foto: IDN Times

bakabar.com, JAKARTA – Jarang mengekspos kehidupan pribadi, Dian Satro akhirnya memperlihatkan perpustakaan pribadi yang terlihat mirip kantor tokoh Aldus Dumbledore dalam film Harry Potter.

Penampakan keunikan perpustakaan pribadi aktris berusia 39 tahun itu diperlihatkan akun Instagram @biasalahanakmuda.

Sedianya akun tersebut menyorot isi rumah mewah Dian Sastro, sampai akhirnya kamera memperlihatkan ruang kerja dan perpustakaan mini.

Meski tidak terlalu besar, perpustakaan pribadi di rumah bintang ‘Apa Dengan Cinta’ itu memiliki koleksi buku yang cukup banyak.

Buku-buku tersebut disusun di rak berwarna krim. Sementara meja dan langit-langit ruangan, dicat dengan warna putih.

“Perpustakaan + ruang kerja Dian Sastro. Sumpah aku pikir kantor Dumbledore,” tulis admin @biasalahanakmuda.

Ternyata tak cuma di ruang baca. Sejumlah buku juga tertata rapi di kamar mandi pribadi wanita bernama lengkap Diandra Paramitha Sastrowardoyo ini.

“Tapi WC Dian Sastro isinya buku gaes,” tulis sang admin.

Menemani deretan buku, kamar mandi istri dari Maulana Indraguna Sutowo itu juga terdapat banyak koleksi parfum bermerek.

Dian Sastro sendiri merupakan selebritas penggila buku, karena menganggap membaca seperti latihan membangun theater of mind dan melatih daya imajinasi.

Bahkan kebiasaan itu mulai ditularkan kepada anak-anaknya dengan harapan mereka memiliki kemampuan membangun imajinasi visual dari bahan tekstual.

“Dari membaca melahirkan proses berpikir dan terdapat bagian otak yang dilatih. Kemahiran membangun imajinasi ini tidak hanya untuk anak kecil,” jelas Dian Sastro seperti dilansir Media Indonesia.

“Manusia dewasa dengan berbagai tantangan, juga memerlukan imajinasi. Ibarat kegiatan di gym untuk melatih otot, membaca untuk melatih otak dan thinking out of the box,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner