Sport

Diakuisisi Pangeran Arab, Warganet Auto Mendukung Newcastle United

apahabar.com, JAKARTA – Begitu antusias sambutan penggemar sepakbola, setelah perusahaan konsorsium dari Arab Saudi bernama Public…

Featured-Image
Ratusan suporter bersuka cita di depan Stadion St James Park, setelah akuisisi resmi diumumkan. Foto: Okezone

bakabar.com, JAKARTA – Begitu antusias sambutan penggemar sepakbola, setelah perusahaan konsorsium dari Arab Saudi bernama Public Investment Fund (PIF), resmi mengakuisi Newcastle United, Jumat (8/10).

Perusahaan yang dipimpin Pangeran Arab Saudi, Mohammed bin Salman, itu membeli 100 persen saham dari pemilik sebelumnya Mike Ashley.

PIF sejatinya berkeinginan untuk mengakuisisi Newcastle United di pertengahan 2020, tetapi baru bisa terlaksana sekarang.

Akuisisi pun disambut suka cita penggemar klub Liga Inggris itu. Ratusan orang bersorak dan berjoget di depan Stadion St James Park, ketika pengumuman akuisisi diberitakan.

Suka cita turut dirasakan legenda Newcastle, Alan Shearer, melalui akun Twitter pribadi. Eks penyerang Timnas Inggris itu berharap akuisisi bisa membawa perubahan positif.

“Yesssssss. Kami berani berharap lagi,” cuit Alan Shearer yang mencetak 148 gol dari 303 penampilan bersama Newcastle United di semua kompetisi.

Tidak cuma di Inggris, imbas akuisisi klub berjuluk The Magpies itu menjadi perbincangan warganet Tanah Air. Bahkan kata kunci ‘Newcastle’ menjadi salah satu trending topic nasional di Twitter.

Berkaca dari klub-klub yang diakuisi perusahaan dari Timur Tengah seperti Manchester City dan Paris Saint-Germain, mereka auto menjadi pendukung Newcastle United.

“Saya fans newcastle sejak subuh tadi,” tulis akun @milo_omplo***.

“Pindah jadi fans Newcastle aja apa ya,” sambung @jek**”.

“Merasa kasihan dg fans lama newcastle yg mungkin bakal dikatain karbitan, padahal sudah melewati fase sulit,” tandas @umbatt.



Komentar
Banner
Banner