Moge Pejabat Pajak

Dari Suryo Utomo sampai Sri Mulyani, Intip Koleksi Moge Pejabat Pajak

beberapa pejabat Kemenkeu diketahui memang memiliki moge berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

Featured-Image
Bubarkan komunitas moge, ini koleksi motor gede pejabat pajak. (Foto: dok. EraNasional)

bakabar.com, JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani memberikan instruksi untuk membubarkan komunitas motor gede (moge) para pejabat Direktorat Jenderal Pajak (DJP).

Permintaan itu dilakukan Sri Mulyani lantaran beredar di sosial media terkait foto Dirjen Pajak Kemenkeu, Suryo Utomo yang sedang mengendarai Moge bersama klub Blasting Rijder DJP yang dinilai menimbulkan persepsi negatif pada masyarakat.

Usut punya usut, beberapa pejabat Kemenkeu diketahui memang memiliki moge berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

Nah, siapa saja pejabat pajak Kemenkeu yang gemar mengoleksi motor dengan mesin minimal 600 cc tersebut? Berikut rinciannya:

Dirjen Pajak, Suryo Utomo

Pria yang menjabat Dirjen Pajak sejak 1 November 2019 ini diketahui memiliki total kekayaan senilai Rp14,45 miliar berdasarkan LKHPN 2021.

Suryo memiliki moge berupa motor Harley Davidson Sportster tahun 2003 dengan sumber yang tertulis dari hasil sendiri senilai Rp155 juta dan ada pula motor Kawasaki ER6 tahun 2019 senilai Rp52 juta.

Baca Juga: Timbulkan Persepsi Negatif, Menkeu Minta Klub 'Moge' Ditjen Pajak Dibubarkan

Direktur Perpajakan Internasional DJP, Mekar Satria Utama

Dalam LHKPN, Mekar tercatat memiliki total harta kekayaan senilai Rp6,4 miliar. Salah satu harta yang dimiliki adalah Honda Rebel CMX500 AH in MT tahun 2018 senilai Rp120 juta.

Inspektur Jenderal Kemenkeu, Awan Nurmawan Nuh

Berdasarkan LHKPN 2021, Awan Nurmawan Nuh memiliki kendaraan motor Honda Rebel CMX500 tahun 2018, hasil sendiri senilai Rp130 juta dan Kawasaki Z900 tahun 2013 dari hasil sendiri senilai Rp110 juta.

Direktur Peraturan Perpajakan I, Hestu Yoga Saksama

Hestu Yoga Saksama melaporkan harta kekayaan senilai total Rp9,2 miliar.

Salah satu motor dengan kapasitas mesin besar yang dimiliki adalah Honda Rebel CMX500 tahun 2018 senilai Rp130 juta.

Baca Juga: Bubarkan Komunitas Moge, Sri Mulyani Kepergok Naik Brompton, Ini Faktanya

Direktur Penegakan Hukum DJP, Eka Sila Kusna Jaya

Dikutip dari LKHPN 2021, Eka memiliki total kekayaan senilai Rp4,16 miliar.

Dalam daftar alat transportasi dan mesin yang dimiliki, terdapat motor Kawasaki ER650 H tahun 2017 senilai Rp60 juta dan motor Royal Enfield Bulletclasic tahun 2016, hasil sendiri senilai Rp55 juta. 

Sekretaris Direktorat Jenderal Pajak , Peni Hirjanto

Berdasarkan laporan kekayaan terakhir yang disampaikan ke KPK, total harta yang dimiliki Peni senilai Rp12,64 miliar.

Dalam data harta yang berupa alat transportasi dan mesin, Peni diketahui memiliki motor Honda Rebel CMX 500 Naked Bike tahun 2019. Dalam LHKPN tertulis motor tersebut berasal dari hasil sendiri.

Baca Juga: Poppy Sovia hingga Wika Salim, Intip Artis yang Gemar Tunggangi Moge

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati

Kendati membubarkan komunitas moge, Sri Mulyani Indrawati memiliki total kekayaan senilai Rp58,05 miliar pada LHKPN yang dilaporkan pada periode 2021.

Ia diketahui memiliki motor gede, yaitu Honda Rebel CMX500 tahun 2019. 

Dari LHKPN, tercatat motor tersebut senilai Rp145 juta motor yang diproduksi oleh pabrikan asal Jepang dengan mesin jenis 4-stroke, DOHC Parallel Twin Cylinder yang termasuk motor paling laris di kelasnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner